
Bola.net - Penyerang Arsenal Pierre-Emerick Aubameyang mengaku optimis The Gunners bakal finis di dalam zona empat besar Premier League musim 2019-20 ini.
Arsenal termasuk salah satu klub besar di Inggris saat ini. Biasanya mereka langganan masuk zona empat besar.
Akan tetapi dalam beberapa musim terakhir, mereka terlempar keluar dari zona tersebut. Alhasil mereka juga gagal masuk ke Liga Champions lagi.
Musim ini, Arsenal berusaha berbenah dan menunjukkan performa yang lumayan bagus. Dari delapan pertandingan, The Gunners menang empat kali dan kalah sekali.
Optimisme Aubameyang
Dan dari delapan laga terakhirnya di semua ajang kompetisi, mereka tidak tersentuh kekalahan. Mereka juga meraih lima kemenangan.
Performa Arsenal pun tampak menjanjikan. Padahal saat ini belum semua penggawa anyar mereka bisa tampil padu seperti Nicolas Pepe, Dani Ceballos maupun David Luiz.
Aubameyang pun optimis Arsenal musim ini bisa kembali ke tempat mereka yang seharusnya. "Saya yakin kami akan berhasil ke empat besar," ujarnya pada situs resmi The Gunners.
"Itu targetnya. Itu tujuan kami," sambung pemain asal Gabon ini.
Tingkatkan Performa
Aubameyang tampil tajam di Arsenal. Musim ini saja ia telah mengemas tujuh gol bagi tim asuhan Unai Emery tersebut.
Tak heran bila ada yang menyebut ini adalah momen terbaik dalam karir pemain berusia 30 tahun tersebut. Namun Aubameyang tak mau terbebani dengan anggapan tersebut, meski ia mengaku menikmati masa-masanya bersama Arsenal.
"Saya merasa nyaman. Saya merasa hebat," seru Aubameyang.
"Saya merasa bebas di lapangan. Ini awal yang baik. Saya tidak tahu apakah ini bentuk performa terbaik dalam karir saya, tapi ini bagus, jadi saya akan berusaha untuk menaikkan level," tegasnya.
Sejauh ini Pierre-Emerick Aubameyang sudah bermain sebanyak 75 kali bagi Arsenal. Ia telah menyumbangkan 49 gol.
(arsenal.com)
Baca Juga:
- Tidak Banyak Omong, Unai Emery Ingin Arsenal Buktikan Kualitas di Lapangan
- Mesut Ozil yang Memble, Arsenal yang Menahan Malu
- Arsenal Dipersilahkan Tawar Dayot Upamecano
- Fans Arsenal Seharusnya Cemas Ditinggal Pierre-Emerick Aubameyang Akhir Musim Ini, Mengapa?
- Liverpool Diklaim Sanggup Samai The Invincibles Arsenal Musim Ini
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:42
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:30
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:23
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:47
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:35
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Kontroversi Liverpool vs MU: Mengapa Gol Bryan Mbeumo Tetap Disahkan Meski Alexis Mac Allister Cedera Kepala?
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...