
Bola.net - - Penjaga gawang Manchester United, David De Gea jujur mengatakan bahwa bergabung bersama MU adalah sebuah kehormatan yang tidak bisa didapatkan oleh sembarang pemain. Dan dia bangga sudah menjelma menjadi salah satu pemain penting di MU yang diakui para fans.
Beberapa waktu lalu, De Gea memang baru saja memenangkan penghargaan sebagai pemain terbaik MU dalam semusim 2017/18. Penghargaan itu sendiri diputuskan berdasarkan pemungutan suara yang melibatkan seluruh fans MU.
"Saya sangat senang. Itu luar biasa. Yang bisa saya lakukan adalah mengucapkan terima kasih pada fans dan rekan setim saya untuk kasih sayang yang mereka tunjukkan selama beberapa tahun ini," ujar De Gea kepada skysports.
De Gea juga mengindikasikan bahwa dia tidak akan meninggalkan MU. Bahkan dia merasa bangga dan terhormat karena dipercaya untuk mengenakan kostum kebanggaan MU sampai saat ini.
"Ini adalah jalan hidup, menjadi bagian dari klub seperti MU dan menjadi bagian dari sejarahnya. Suatu kehormatan mengenakan kostum ini. Anda adalah bagian dari klub dengan banyak legenda dan banyak figur sejarah yang sudah melewati stadion ini selama bertahun-tahun."
"Ini adalah sesuatu yang anda nikmati sepanjang waktu, setiap kali anda memakai kostum itu anda merasakan kepuasan, kehormatan, dan kebanggaan tersendiri," pungkasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 21 Januari 2026 18:32 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 18:27 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 18:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 17:45 -
Liga Champions 21 Januari 2026 17:45 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 17:23
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479400/original/088382900_1768977432-IMG_6942.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479848/original/099263500_1768993318-Wakil_Bupati_Pati_Chandra.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4843315/original/041301600_1716764000-20240526_123544.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5453730/original/031694300_1766490130-Menteri_Perumahan_dan_Kawasan_Permukiman__PKP___Maruarar_Sirait-23_Desember_2025a.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2324058/original/029514300_1533785565-508390.jpg)

