
Bola.net - - Eric Bailly menyatakan ingin menghabiskan seluruh sisa kariernya bersama Manchester United. Menurut Bailly, sudah tak ada tim lain yang lebih baik dari MU.
Pemain 22 tahun tersebut gabung dengan MU pada musim panas kemarin. Jose Mourinho menebusnya dengan harga 30 juta pounds dari Villarreal. Di dalam skuat MU, Bailly langsung menjadi tumpuan di barisan pertahanan MU.
Sejak awal bulan Januari, Bailly tak bisa memperkuat MU karena sedang dalam tugas bersama timnas Pantai Gading untuk menjalani kompetisi Africa Cup of Nations. Meski demikian, ia memastikan menikmati kehidupannya di MU dan berharap akan pensiun di sana.
"Semoga saya bisa bermain di Manchester seluruh hidup saya. Saya sangat senang di sini karena mereka adalah klub besar. Adalah suatu kehormatan bisa bermain untuk klub ini dan saya ingin melanjutkan memberikan yang terbaik dan menjadi pemain hebat di klub ini," kata Bailly pada Sport360.
"Sangat sulit mengklaim sebagai pemain utama namun saya harus menikmati setiap menit yang saya dapatkan di klub ini karena ini adalah klub luar biasa dan saya sangat senang ada di sana dan menjadi bagian darinya."
"Saya bahagia. Saya tak pernah membayangkan bisa bermain bersama tim yang lebih baik dari Man United. Semoga saya bisa menikmatinya setiap hari," paparnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:24Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 20 Januari 2026 08:07 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:01 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 07:46 -
Liga Italia 20 Januari 2026 05:31 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...













:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477561/original/053463100_1768869641-1000518140.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477131/original/096817300_1768809757-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477548/original/051022700_1768861609-IMG_20260120_011736.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)

