
Bola.net - Gelandang Liverpool Alex Oxlade-Chamberlain dikabarkan diminati oleh klub asal London, West Ham.
Chamberlain sempat digadang-gadang akan jadi salah satu gelandang penting di lini tengah Liverpool. Ia sempat menunjukkan performa yang ciamik usai didatangkan dari Arsenal.
Namun segalanya berubah setelah ia mengalami cedera lutut. Pemain Inggris itu kesulitan untuk bisa bersaing di lini tengah Liverpool.
Contohnya pada musim lalu di Premier League. Ia hanya bisa jadi starter dua kali dan jadi pengganti sebanyak 11 kali.
West Ham Berminat Angkut Chamberlain
Sekarang ini ada kabar bahwa Liverpool membuka kans bagi klub lain untuk membeli Alex Oxlade-Chamberlain. Terlebih mereka butuh dana untuk membeli pemain baru.
Situasi ini diendus oleh West Ham. Mereka pun sekarang disebut sedang terus memonitor situasi Chamberlain di Liverpool.
Kabar itu diklaim oleh The Express. Laporan itu menyebut The Hammers mempertimbangkan untuk menyewa jasa Chamberlain lebih dahulu.
Jika pada akhirnya jadi mengangkut pemain 27 tahun tersebut, West Ham ingin memiliki opsi untuk memboyong Chamberlain secara permanen pada tahun 2022 mendatang.
Bergantung Pengganti Wijnaldum
Akan tetapi laporan itu juga menambahkan bahwa kesuksesan West Ham untuk bisa memboyong Alex Oxlade-Chamberlain bergantung pada kesuksesan Liverpool mencari pengganti bagi Georginio Wijnaldum.
Pemain asal Belanda itu cabut ke PSG pada musim panas ini. Liverpool sekarang sedang aktif mencari penggantinya.
Sejumlah pemain telah dikaitkan dengan Liverpool. Di antaranya ada Franck Kessie dan Nicolo Barella.
Alex Oxlade-Chamberlain sudah membela Liverpool sebanyak 104 kali di semua ajang kompetisi. Ia menyumbangkan 14 gol dan 11 assist.
(The Express)
Gosip Lainnya:
- Martial Bakal Jadi Pelicin Transfer Haaland ke Manchester United
- Barcelona Ajak Barter Griezmann dengan Martial, Sikat Gak Nih, MU?
- Ternyata, Solskjaer Tidak Ijinkan Jadon Sancho Pakai Nomer Tujuh di MU
- Pekan Ini, Juventus Gelar Pertemuan dengan Sassuolo untuk Bahas Transfer Manuel Locatelli
- Manchester United Siapkan Tawaran Perdana untuk Saul Niguez
- Bukan Liverpool, Wonderkid Belanda Ini Pilih Gabung Borussia Dortmund
- Diobral: Alexandre Lacazette, Ada yang Mau Beli?
- Harga Sudah Cocok, Transfer Raphael Varane ke MU Tuntas Pekan Ini?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:34 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

