
Bola.net - Thomas Tuchel dan Michael Carrick memberikan respon yang berbeda usai laga Chelsea vs Manchester United. Tuchel senang sedangkan Carrick kecewa dengan hasil imbang pada duel kedua tim tersebut.
Chelsea menjamu United di Stamford Bridge pada laga pekan ke-13 Premier League musim 2021/2022. Pada duel Minggu (28/11/2021) malam WIB, The Blues ditahan imbang United dengan skor 1-1.
Chelsea punya banyak peluang pada duel ini, mereka melepas 24 shots. Tapi, hanya eksekusi penalti Jorginho yang menjadi gol. Sementara, United dengan tiga shots mampu mencetak gol lewat aksi Jadon Sancho.
Thucel Sangat Senang

Chelsea memang gagal mendapat poin penuh. Tapi, manajer Thomas Tuchel justru merasa puas dengan performa anak asuhnya. Tuchel melihat Thiago Silva dan kolega sudah melakukan upaya yang maksimal.
“Saya senang, benar-benar sangat," ucap Tuchel dikutip dari BBC Sport.
"Saya melihat upaya besar. Kami memberi tekanan tinggi, kami berani dan bernyali. Sementara mereka bertahan dalam, kami membutuhkan gol pertama untuk membuka sedikit," katanya.
"Kami memiliki beberapa peluang yang mungkin seharusnya kami manfaatkan, tetapi secara umum saya senang dengan cara kami bermain," tegas manajer asal Jerman.
Michael Carrick Kecewa

Respon berbeda diberikan Carrick. Sebagai tim tamu, dan posisi di klasemen lebih rendah, United harusnya cukup puas dengan raihan satu poin dari markas Chelsea. Tapi, Carrick justru merasa kecewa dengan hasilnya.
"Sejujurnya agak kecewa. Kami unggul. Kami datang ke sini untuk memenangkan pertandingan. Untuk unggul 1-0 dan kehilangannya adalah hal yang mengecewakan," kata Carrick.
"Niat dan rasa lapar menyimpulkan kami hari ini. Kami tahu itu tidak akan menjadi sepak bola yang mengalir bebas di waktu-waktu tertentu, tetapi kami siap untuk menggalinya," tegas pria 41 tahun.
Harusnya 2 Kemenangan
Laga melawan Chelsea menjadi momen penting bagi Carrick. Ini adalah laga keduanya sebagai manajer sementara United. Dua laga tanpa kekalahan, sebelumnya menang atas Villarreal, tak lantas membuat Carrick puas.
"Ini adalah beberapa pertandingan yang layak. Perasaan campur aduk karena saya seharusnya tidak berada di sini jika semuanya berjalan seperti yang kami inginkan. Saya merasa kami kalah hari ini karena dua kemenangan akan lebih baik," tegas Carrick.
Klasemen Premier League
Sumber: BBC Sport
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Roy Keane: MU Bertahan, Tidak Bermain Bagus, Tapi Hasilnya...
- Chelsea 1-1 MU: Setan Merah Niat Bertahan dan Kompak, Chelsea 24 Shots Cuma 1 Gol
- Ronaldo Diparkir di Laga Chelsea vs MU, Netizen: Gak Ada Strategi, Sudah Habis, Bikin Drama
- Rapor Pemain Manchester United Saat Bertemu Chelsea: De Gea Oke, Fernandes Mana?
- Chelsea vs Manchester United Imbang, Warganet: Ada yang Liat Cristiano Ronaldo?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:19Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
-
Liga Champions 21 Januari 2026 09:09 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:41 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:24 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:19 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:16 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:14
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479054/original/023192900_1768966411-1000752976.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476882/original/013946900_1768801694-122428.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478006/original/000390800_1768887810-pati2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3274952/original/072089200_1603351856-20201022-Aksi-Tolak-UU-Omnibus-Law-6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5383964/original/082146600_1760706112-Mensesneg_Prasetyo_Hadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478700/original/061728400_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.38.jpeg)

