
Bola.net - Winger Manchester City Raheem Sterling tak mau ambil pusing karena belum pernah mencetak gol ke gawang Manchester United. Ia yakin saatnya akan tiba dirinya menjebol gawang Setan Merah.
Sterling merupakan pemain andalan di lini depan City dalam beberapa musim terakhir. Penampilannya di bawah manajer Josep Guardiola bisa dibilang cukup produktif.
Namun, Sterling memiliki catatan buruk ketika berhadapan dengan Manchester United. Pemain internasional Inggris itu tidak pernah mencetak gol ke gawang Setan Merah baik saat bermain untuk Liverpool dan City.
City sendiri akan bertandang ke markas MU dalam lanjutan Premier League 2019/2020 pada akhir pekan ini. Pertandingan Derby Manchester itu akan berlangsung di Old Trafford, Minggu (7/3/2020) malam WIB.
Jebol Gawang MU
Sterling mengakui kalau dirinya juga punya keinginan untuk menjebol gawang Setan Merah. Namun, dia berusaha untuk tidak tertekan dengan kondisi tersebut.
"Awalnya saya tidak menerima bahwa saya tidak mencetak gol melawan [United]," kata Sterling kepada BBC Sport.
"Lalu dua tahun terakhir saya sudah tahu rekornya, dan sudah mulai tidak terlalu memikirkannya.
"Sekarang saya tidak memikirkannya. Saya tahu saya akan mendapat momen untuk melakukannya."
Keran Gol Macet
Sterling sudah mencetak 20 gol untuk City musim ini tetapi belum menyumbang gol dalam 11 pertandingan terakhirnya untuk klub. Kendati demikian, Sterling tidak terlalu khawatir.
"Itu terjadi. Sebelum Januari saya mencetak 20 gol, meski belum mencetak gol tetapi saya hanya kurang lima gol untuk mengalahkan rekor saya musim lalu dan saya sangat yakin akan mampu melakukannya," kata Sterling.
Sumber: BBC
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 25 Januari 2026 18:35 -
Liga Inggris 25 Januari 2026 18:23Lawan Arsenal Sang Pemuncak Klasemen, Manchester United Dituntut Tampil Sempurna
-
Liga Inggris 25 Januari 2026 18:03Mikel Arteta Peringatkan Arsenal: MU Era Carrick ini Bakal Berbahaya!
-
Liga Inggris 25 Januari 2026 17:46Spesialis Laga Big Match, MU Diprediksi Bakal Sulitkan Arsenal
LATEST UPDATE
-
Voli 25 Januari 2026 18:45 -
Voli 25 Januari 2026 18:37 -
Liga Inggris 25 Januari 2026 18:35 -
Liga Inggris 25 Januari 2026 18:29 -
Liga Inggris 25 Januari 2026 18:23 -
Liga Inggris 25 Januari 2026 18:03
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsena...
- Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecat...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...











:strip_icc():watermark(kly-media-production/assets/images/watermarks/liputan6/watermark-color-landscape-new.png,573,20,0)/kly-media-production/medias/5315876/original/091197500_1755174852-20250808AA_BRI_Super_League_Persebaya_Surabaya_Vs_PSIM_Yogyakarta__61_of_75_.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5483153/original/003296600_1769334824-WhatsApp_Image_2026-01-25_at_16.47.24.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5483143/original/002635600_1769333623-WhatsApp_Image_2026-01-25_at_16.22.52.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5483141/original/062191900_1769332489-1000947623.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5482789/original/005757800_1769250511-IMG_20260124_163132.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5483116/original/053929800_1769330472-WhatsApp_Image_2026-01-25_at_3.35.02_PM__2_.jpeg)
