
Bola.net - Bruno Fernandes memberikan penalti kepada Marcus Rashford saat Manchester United bertemu Everton. Manajer Setan Merah Erik Ten Hag memuji tindakan yang dilakukan sang kapten.
Manchester United berkunjung ke markas Everton pada pekan ke-13 Premier League, Minggu (26/11/2023) malam WIB. Bertanding di Goodison Park, Setan Merah menang tiga gol tanpa balas.
Ketiga gol Manchester United ke gawang Everton dicetak Alejandro Garnacho, Marcus Rashford, dan Anthony Martial. Gol Rashford dicetak dari titik penalti.
Biasanya Fernandes adalah penendang penalti utama Manchester United. Namun, kali ini dia justru memberikan bola pada Rashford dan berhasil dikonversi menjadi gol.
Aksi Bruno Fernandes
Tindakan Bruno Fernandes itu mendapatkan pujian dari manajer Erik ten Hag. Menurut Ten Hag, aksi Fernandes membuktikan dirinya merupakan kapten yang sangat hebat.
“Anda lihat betapa hebatnya seorang kapten Bruno Fernandes," kata Ten Hag di situs resmi klub.
"Dia bisa melihat, merasakan, menilai rekan setimnya membutuhkan gol itu. Dia juga memiliki kepercayaan pada Rashy untuk mengambil penalti karena dia tahu dia adalah pengambil penalti yang sangat baik."
Harus Saling Mendukung
Ten Hag juga mengatakan bahwa sebagai sebuah tim semua pemain harus saling mendukung, seperti yang dicontohkan Fernandes kepada Rashford yang sedang mengalami paceklik gol.
"Sebagai sebuah tim, Anda membutuhkan itu," lanjutnya.
"Anda memerlukan kepemimpinan seperti itu dan Anda saling mendukung, Anda saling melindungi dan Anda saling memberikan kepercayaan diri karena Anda tahu Anda membutuhkannya untuk mendapatkan musim yang sukses.”
Sumber: Manchester United
Jadwal Pertandingan Manchester United Berikutnya
Pertandingan: Galatasaray vs Manchester United
Kompetisi: Liga Champions
Venue: RAMS Park
Hari: Kamis, 30 November 2023
Jam: 00:45 WIB
Live streaming: Vidio
Klasemen Premier League
Baca Juga:
- Rapor Pemain MU Saat Hancurkan Everton: Nyaris Tanpa Cacat, Maguire, Mainoo, dan Garnacho Istimewa!
- 2 Perubahan Taktik yang Membawa Manchester United Menang 3-0 Lawan Everton
- Usai Bantai Everton, Kapan Manchester United Main Lagi?
- Jadwal Lengkap Manchester United 2023/2024
- Selebrasi 'Siuuu' Alejandro Garnacho dan Pesan Penting Erik ten Hag
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:24Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)

