
Bola.net - Sebuah kabar baik datang bagi upaya Manchester United mempertahankan Paul Pogba. Sang gelandang baru-baru ini memberikan kode bahwa ia siap bertahan lebih lama di Manchester United.
Sudah satu tahun lebih masa depan Pogba menjadi bahan pemberitaan. Ini disebabkan kontrak sang gelandang akan habis di tahun 2022 dan sejauh ini belum ada tanda-tanda ia akan memperpanjang kontrak.
Manchester United sendiri tidak menyerah begitu saja. Setan Merah dilaporkan terus mencoba meyakinkan sang gelandang untuk bertahan lebih lama di Old Trafford.
Baru-baru ini Pogba memberikan indikasi bahwa ia ingin bertahan di MU. "Ya, saya sangat menikmati bermain untuk United," ujar Pogba kepada Sony Sports.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Faktor Ronaldo
Pogba mengakui bahwa ada beberapa faktor yang membuatnya kian kerasan bermain bersama Manchester United.
Salah satunya adalah kesempatan untuk bermain bersama Cristiano Ronaldo yang baru bergabung di musim panas kemarin.
"Cristiano adalah pemain yang spesial. Ia adalah salah satu pemain terbaik di dunia dan saya senang bermain dengannya,"
Percaya Pada MU
Lebih lanjut, Pogba juga mengungkapkan bahwa ia yakin bahwa Manchester United akan meraih sesuatu yang spesial di akhir musim nanti.
"Tnetu saja saya percaya diri akan tim ini, jika tidak saya tidak akan berada di tim ini,"
"United adalah klub yang besar, dan jika anda tidak percaya diri, maka tidak ada gunanya anda berada di klub ini," ujarnya.
Kontrak Besar
Menurut gosip yang beredar, Manchester United sangat serius ingin mempertahankan Pogba.
Setan Merah dilaporkan menyiapkan kontrak bernilai besar agar Pogba bertahan lebih lama di Old Trafford.
Klasemen Premier League
(Sony Sports)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 13:24
Dosa Finansial Ronaldo: Juventus Masih Bayar Mahal Kesalahan Empat Tahun Lalu
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:19
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 18:14
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 18:02
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 17:48
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 17:30
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:21
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 17:21
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...