
Bola.net - Sebuah peringatan diberikan Ole Gunnar Solskjaer kepada David De Gea. Ia menyebut bahwa posisi sang kiper di bawah mistar gawang Manchester United tidak aman lagi.
Peringatan ini keluar setelah pertandingan MU vs Everton di akhir pekan kemarin. Pada laga itu, kedua tim harus puas berbagi poin dengan skor 3-3.
Dua dari tiga gol yang dicetak Everton itu berawal dari kesalahan De Gea. Seperti contoh ia tidak menepis bola dengan benar sehingga Abdoulaye Doucoure mencetak gol pertama The Toffees, atau ia tidak menutup ruang gerak Dominic Calvert-Lewin sehingga Everton mampu menyamakan kedudukan.
Solskjaer menegaskan bahwa jika kondisi ini terus berlanjut, maka De Gea bisa tersingkir dari skuat Setan Merah.
Baca komentar lengkap manajer asal Norwegia itu di bawah ini.
Tidak ada Anak Emas
Solskjaer menegaskan bahwa di skuat Manchester United tidak ada satupun pemain yang memiliki gelar 'anak emas'.
Ia menyebut setiap pemain harus bekerja keras dan menunjukkan performa yang baik jika mereka ingin bermain.
"Semua pemain harus berjuang untuk mendapatkan tempatnya di dalam tim ini," ujar Solskjaer yang dikutip Manchester Evening News.
Siap Digantikan
Solskjaer juga menyebut bahwa MU musim ini memiliki kedalaman tim yang sangat bagus.
Jadi ia menegaskan bahwa ketika seorang pemain tidak bermain dengan baik, maka ada pemain lain yang siap merebut tempatnya, termasuk untuk De Gea.
"Di dalam tim kami ada kompetisi yang ketat untuk semua posisi. Jadi semua orang harus bermain dengan baik jika mereka ingin menjadi starter di tim ini." ujarnya.
Pesaing Utama
Musim ini De Gea memiliki pesaing berat di bawah mistar gawang MU.
Kiper 23 tahun, Dean Henderson sedang mengintai kesempatan untuk merebut posisi De Gea sebagai kiper utama Setan Merah.
(Manchester Evening News)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 22:31
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:04
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:08
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 23:27
-
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025 23:10
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 23:08
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 22:58
-
Asia 22 Oktober 2025 22:57
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:48
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...