
Bola.net - Bruno Fernandes selangkah lagi akan pindah ke Manchester United menyusul adanya kesepakatan transfer. Lantas, akan memakai nomor punggung berapa Bruno Fernandes di United?
Negosiasi antara Manchester United dan Sporting Lisbon berjalan alot dan berlarut-larut. Ketertarikan Setan Merah pada Bruno Fernandes sudah dimulai pada awal musim 2019/2020, tetapi gagal mencapai kata sepakat.
United kembali membidik Bruno Fernandes pada Januari 2020. Lagi-lagi, negosiasi berjalan alot. Namun, kali ini pihak United bekerja keras untuk menyelesaikan negosiasi transfer.
United disebut bersedia memenuhi harga yang ditetapkan Sporting Lisbon. Dalam waktu dekat, Bruno Fernandes akan datang ke Manchester dan melakukan tes medis untuk melengkapi dokumen transfer.
Pakai Nomor Punggung Berapa, Bruno Fernandes?
Ada satu pertanyaan penting bagi Bruno Fernandes ketika bergabung ke Manchester United. Berapa nomor punggung yang akan dipakai pemain berusia 25 tahun tersebut?
Bersama Sporting Lisbon, Bruno Fernandes memakai nomor punggung 8. Nomor tersebut memang identik dengan seorang gelandang. Tetapi, Bruno Fernandes tidak bisa memakai nomor tersebut di United pada musim 2019/2020 ini.
Nomor punggung 8 sudah menjadi milik Juan Mata.
Saat membela timnas Portugal, Bruno Fernandes memakai nomor punggung 16. Dan, di United, nomor tersebut dimiliki Marcos Rojo. Walau disebut akan pindah, sampai saat ini pemain asal Argentina masih berada di skuad Setan Merah.
Nomor yang mungkin dipakai Bruno Fernandes adalah nomor punggung 7 dan 12. Nomor tersebut milik Alexis Sanchez dan Chris Smalling. Kedua pemain saat ini sedang dipinjamkan ke klub lain dan baru kembali pada awal musim 2019/2020.
Bruno Fernandes juga bisa memilih nomor punggung 11 dan 19. Kedua nomor tersebut bisa menjadi pilihan jika Bruno Fernandes ingin memakai nomor punggung di bawah 20.
Detail Transfer Bruno Fernandes
Detail transfer Bruno Fernandes ke Manchester United cukup rumit. Sebab, ada banyak klausul yang harus dibayar United baik itu kepada Sporting Lisbon maupun Bruno Fernandes pribadi.
United dan Sporting sepakat dengan harga transfer 55 juta euro yang bisa membengkak hingga 80 juta euro karena beberapa klausul bonus.
Dikutip dari Sky Sports, Sporting Lisbon akan mendapatkan 10 juta euro andai Bruno Fernandes mencapai target yang mudah dan 15 juta euro andai mencapai target yang sulit. Ada pula klausul bonus andai Bruno Fernandes meraih Ballon d'Or.
Bruno Fernandes akan menerima gaji senilai 150.000 poundsterling per pekan.
Sumber: Daily Star
Baca Ini Juga:
- Bruno Fernandes: Saya Memilih Pindah ke Premier League
- Manchester City Ingin Hadapi MU Tanpa Merasa Terbebani
- Guardiola Waspadai Ancaman 'Senjata' dari Manchester United, Apakah Itu?
- Derby Manchester, Si Setan Merah Berharap Tuah Magis dari Malam di Paris
- Solskjaer: Pogba Sudah 'Ngebet' Merumput Kembali
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 21 Oktober 2025 22:43
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 21:25
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 19:57
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 06:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:51
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:45
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:42
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:30
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Kontroversi Liverpool vs MU: Mengapa Gol Bryan Mbeumo Tetap Disahkan Meski Alexis Mac Allister Cedera Kepala?
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...