
Bola.net - Perburuan winger baru Manchester United memasuki babak baru. Setan Merah diberitakan sedikit lagi akan mengamankan jasa Ferran Torres dari Valencia.
Ole Gunnar Solskjaer diberitakan memprioritaskan transfer winger kanan di musim panas nanti. Solskjaer menilai sektor tersebut masih kurang kuat sehingga ia butuh tambahan tenaga di posisi tersebut.
Nama Jadon Sancho diberitakan menjadi buruan utama Manchester United. Namun Setan Merah saat ini masih kesulitan meyakinkan Borussia Dortmund untuk melepaskan sang winger.
Namun Marca mengklaim bahwa United ternyata punya target lain. Mereka ingin mendatangkan Ferran Torres dari Valencia.
Simak situasi transfer Torres selengkapnya di bawah ini.
Bakat Besar
Seperti halnya Sancho, MU tertarik merekrut Torres karena bakat besar yang dimiliki sang winger.
Torres yang merupakan didikan akademi Valencia sudah dua musim terakhir rutin menjadi starter di lini serang Valencia. Ia juga menunjukkan performa yang apik saat diturunkan di lini serang Los Che.
Dengan usianya yang masih 20 tahun, Solskjaer meyakini bahwa Torres bisa berkembang lagi. Itulah mengapa ia tertarik memboyongnya ke Old Trafford.
Harga Terjangkau
Menurut laporan tersebut, Torres juga masuk daftar belanja MU karena mahar transfernya yang lebih terjangkau.
Sang wonderkid ini sudah memasuki tahun terakhir kontraknya di Valencia. Ia bisa meninggalkan Mestalla Stadium secara cuma-cuma di tahun 2021 mendatang.
Untuk itu Valencia hanya bisa menjual sang winger di angka 50 juta Euro, di mana MU menilai harga ini jauh lebih masuk akal daripada mahar transfer Sancho.
Banyak Pesaing
MU bukan satu-satunya tim yang meminati jasa pemain kelahiran Foios, Spanyol tersebut.
Ada Real Madrid dan Barcelona yang konon kabarnya juga tertarik terhadap Torres.
(Marca)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:22Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:03Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:52Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 17:29 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:11 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00 -
Otomotif 20 Januari 2026 16:51 -
Bolatainment 20 Januari 2026 16:50
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478552/original/017456800_1768904588-Potongan_video_proses_pencarian_korban_pesawat_jatuh.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4873066/original/047832700_1719213109-Screenshot_20240624_123333_YouTube.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478486/original/020318500_1768903480-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_16.53.09.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478382/original/073050900_1768899671-000_1BH95K.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478423/original/1377-Wakil_Menteri_Kelautan_dan_Perikanan_Laksamana_TNI__Purn__Didit_Herdiawan_menemui_keluarga_tiga_pegawai_Kementerian_Kelautan_dan_Perikanan__KKP__yang_menjadi_korban_kecelakaan_pesawat_IAT_ATR.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476057/original/059970900_1768709189-dro.jpg)

