
Bola.net - Sebuah kabar mengejutkan datang dari Arsenal. Tim asal London Utara itu dilaporkan lebih fokus mendatangkan gelandang baru ketimbang penyerang baru.
Menjelang musim panas 2022, Arsenal dilanda masalah. Dua striker mereka, Alexandre Lacazette dan Eddie Nketiah tidak mau memperpanjang kontrak mereka yang habis di musim panas nanti.
Alhasil beredar kabar bahwa Arsenal akan tampil all-out untuk membeli striker baru. Dana transfer mereka akan difokuskan untuk membeli striker baru di musim panas nanti.
Namun Football London melaporkan bahwa Arsenal tidak akan fokus untuk mendatangkan striker baru. Mereka bakal lebih fokus untuk membeli gelandang baru.
Simak situasi transfer Arsenal selengkapnya di bawah ini.
Bangun Fondasi
Laporan itu mengklaim bahwa Mikel Arteta lebih concern dengan lini tengahnya di musim panas nanti.
Ia menilai lini tengah Arsenal saat ini masih kurang oke. Mereka bakal sulit bersaing jika mereka tidak punya lini tengah yang solid.
Apalagi musim depan Arsenal akan bermain di Eropa. Jadi Arteta ingin lini tengahnya solid dulu sebagai fondasi mereka.
Punya Sumber Daya
Laporan itu juga mengklaim bahwa Arteta tidak terlalu fokus mendatangkan striker baru karena ia punya stok pemain yang bagus.
Gabriel Martinelli diyakini bisa menjadi pemimpin yang bagus di lini serang mereka. Selain itu ada striker muda Folarin Balogun yang bakal diberikan panggung untuk unjuk gigi di musim depan.
Selain itu, Arteta juga bisa memainkan skema false nine, di mana ia punya Martin Odegaard dan Emile Smith Rowe yang bisa dimainkan di posisi tersebut.
Target Utama
Laporan itu juga mengungkapkan siapa gelandang yang bakal jadi target utama Arsenal di musim panas nanti.
Ada Youri Tielemans dan juga Aurelien Tchouameni yang ingin didaratkan Arteta ke London Utara pada musim panas nanti.
Klasemen Premier League
(Football London)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:22Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:03Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 15:52Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:11 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00 -
Otomotif 20 Januari 2026 16:51 -
Bolatainment 20 Januari 2026 16:50 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:45
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478486/original/020318500_1768903480-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_16.53.09.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478382/original/073050900_1768899671-000_1BH95K.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478423/original/1377-Wakil_Menteri_Kelautan_dan_Perikanan_Laksamana_TNI__Purn__Didit_Herdiawan_menemui_keluarga_tiga_pegawai_Kementerian_Kelautan_dan_Perikanan__KKP__yang_menjadi_korban_kecelakaan_pesawat_IAT_ATR.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476057/original/059970900_1768709189-dro.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477121/original/013686100_1768809456-IMG-20260119-WA0001.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478387/original/060178300_1768900220-23d841c0-73a5-491c-b90d-a2c68d4c7d5d.jpeg)

