
Bola.net - Manchester United kemungkinan besar akan kehilangan Dean Henderson di tahun 2023. Sang kiper itu dilaporkan sudah mantap untuk cabut dari Old Trafford di musim depan.
Henderson merupakan kiper didikan akademi Manchester United. Ia sempat menggusur posisi David De Gea di bawah mistar gawang MU, namun posisi itu direbut kembali oleh kiper veteran itu.
Henderson sendiri di musim panas kemarin dipinjamkan ke Nottingham Forest. Ia dijadwalkan akan kembali ke Manchester United begitu musim 2022/23 selesai.
90min mengklaim bahwa Henderson tidak akan kembali ke Manchester United. Sang kiper ogah membela MU lagi.
Simak situasi transfer Henderson di bawah ini.
Tidak Ada Kejelasan
Menurut laporan tersebut, Henderson sudah memantapkan hati untuk tidak memperkuat Manchester United sekali lagi.
Ia merasa masa depannya dipermainkan oleh Manchester United. Karena Setan Merah tidak berani memberikan garansi padanya untuk menjadi kiper utama mereka.
Henderson menilai ia sudah berada di usia di mana ia harus menjadi kiper utama sebuah tim. Karena ia tidak mendapatkan itu di MU, ia siap pergi ke klub lain.
Silakan Pergi
Laporan yang sama mengklaim bahwa pihak Manchester United tidak akan menghalangi kepergian Henderson.
Erik Ten Hag sebenarnya ingin memberi kesempatan kepada Henderson. Namun ia tidak mau mempertahankan pemain yang sudah setengah hati di klubnya.
Pihak MU juga berharap Henderson bisa tampil apik di Nottingham Forest agar ia bisa dijual dengan harga yang mahal di musim panas tahun depan.
Cari Kiper Baru
Manchester United sendiri juga dilaporkan sudah mulai bersiap untuk mencari kiper baru jika Henderson pergi.
Sosok Yann Sommer dilaporkan jadi salah satu opsi yang sedang diseriusi Manchester United pada tahun depan.
Klasemen Premier League
(90min)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 November 2025 04:383 Pemain Terbaik Premier League Versi Rooney: 1 Pemain MU, Haaland Tersisih
-
Liga Inggris 20 November 2025 04:00Kostas Tsimikas dan 2 Laga Ajaib yang Bisa Mengubah Masa Depannya di Anfield
-
Liga Inggris 20 November 2025 00:33Diisukan Masuk Daftar Jual, Gabriel Jesus Masih Setia kepada Arsenal
-
Liga Inggris 20 November 2025 00:20Ruben Amorim Akui Manchester United Masih Jauh dari Sempurna
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 20 November 2025 09:45 -
Tim Nasional 20 November 2025 09:27
-
Tim Nasional 20 November 2025 09:20 -
Liga Italia 20 November 2025 09:17 -
Bulu Tangkis 20 November 2025 08:51 -
Liga Spanyol 20 November 2025 08:42
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 6 Alasan Mengapa Manchester United Bisa Jadi Penan...
- Juventus Resmi Pecat Igor Tudor, Ini 5 Kandidat Pe...
- 7 Rekan Satu Tim di Timnas yang Pernah Bertikai He...
- 4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry H...
- Real Madrid Siap Cuci Gudang? 4 Pemain Ini Bisa Pe...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5418118/original/093399100_1763605079-WhatsApp_Image_2025-11-19_at_21_20_38.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5330454/original/029687200_1756361195-IMG_1809.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5418080/original/014366700_1763599191-1002119368.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5416952/original/090485900_1763480616-Konflik_dan_bentrokan_antarwarga_di_Kecamatan_Tallo__Kota_Makassar__Sulawesi_Selatan..jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5417947/original/056137000_1763554247-WhatsApp_Image_2025-11-19_at_17.55.19__1_.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5417309/original/082811000_1763528766-avatar_3.png)

