
Bola.net - Asa Manchester United untuk mendatangkan Malo Gusto dikabarkan bakal sirna. Bek Lyon itu dilaporkan sudah mencapai kata sepakat untuk bergabung dengan Chelsea.
Gusto bisa dikatakan menjadi rising star di skuat Lyon. Di usianya yang masih muda, ia sudah menjadi andalan di sisi kanan pertahanan The Blues.
Performa apik Gusto ini menarik perhatian dua raksasa Inggris, Chelsea dan MU. Kedua tim ini sama-sama menginginkan jasa sang bek di musim dingin ini.
Laporan Football London, MU bakal gigit jari. Pasalnya Gusto sudah sepakat untuk pindah ke Chelsea.
Simak situasi transfer Gusto di bawah ini.
Kesepakatan Pribadi
Menurut laporan tersebut, Gusto saat ini sudah mencapai kata sepakat untuk pindah ke Chelsea.
Ia sudah menjalin kesepakatan pribadi untuk pindah ke Stamford Bridge. Sehingga Chelsea dilaporkan tinggal mengurus transfernya bersama Lyon.
Di sisi lain, MU dikabarkan tidak membuat langkah nyata untuk merekrut sang bek. Itulah mengapa Gusto memutuskan indah ke Chelsea.
Bakal Alot
Menurut laporan yang sama, meski sudah mencapai kata sepakat dengan sang pemain, Chelsea disebut bakal kesulitan mencapai kata sepakat dengan Lyon.
Raksasa Ligue 1 itu memang siap menjual Gusto ke Chelsea. Namun mereka meminta sang bek untuk dipinjamkan kembali ke tim mereka di sisa musim ini.
Chelsea dilaporkan keberatan dengan permintaan itu. Alhasil saat ini kedua klub sedang mencoba mencari kata sepakat untuk transfer sang gelandang.
Perkuat Lini Pertahanan
Chelsea saat ini membutuhkan jasa Gusto untuk memperkuat sektor kanan pertahanan mereka. Pasalnya Reece James masih akan absen dua bulan lagi akibat cedera.
Gusto juga diproyeksikan untuk kebutuhan jangka panjang Chelsea, karena kontrak Cesar Azpilicuesta di Stamford Bridge bakal habis di musim panas tahun 2024 nanti.
Klasemen Premier League
(Football London)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 21:18 -
Liga Champions 21 Januari 2026 21:07 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 20:56 -
Voli 21 Januari 2026 20:45 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 20:38 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479997/original/027162300_1769003247-WhatsApp_Image_2026-01-21_at_20.19.54.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479983/original/030014600_1769002457-Ratusan_Kontainer_Limbah_B3_Menumpuk_di_Batam.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479971/original/038425800_1769001303-137248.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4958949/original/054567300_1727919991-IMG-20241002-WA0132.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479957/original/032059100_1768999415-1000018668.jpg)

