
Bola.net - - Legenda Liverpool, Jamie Carragher, memuji keberanian Jose Mourinho yang langsung mematok target juara meski baru menangani Manchester United di awal musim ini.
United mendatangkan Jose Mourinho pada musim panas kemarin. Ia diberi misi untuk bisa membuat Setan Merah kembali bangkit, seperti di era Sir Alex Ferguson dahulu.
Mourinho kemudian cuma membeli empat pemain saja, di antaranya Zlatan Ibrahimovic dan Paul Pogba. Ia kemudian juga menegaskan timnya tak akan mengincar masuk empat besar saja, namun menjadi juara liga. Padahal United musim lalu tampil kurang solid sebagai sebuah tim. Keberanian manajer asal Portugal itu untuk mematok target tinggi itulah yang kemudian membuat Carragher kagum kepadanya.
"Dan saya benar-benar mengagumi Jose Mourinho ketika ia pertama kali datang, karena kita berbicara tentang tim yang finis di luar zona empat besar tahun lalu. Ia tidak berbicara tentang empat besar, ia berkata: 'Tidak, kita adalah Manchester United, kami akan berusaha memenangkan trofi liga'."
"Dan memang demikian dan para pemain yang dibelinya adalah pemain untuk memenangkan liga. Anda tidak membeli (Zlatan) Ibrahimovic untuk berpikir 'Saya membangun sesuatu untuk dua atau tiga tahun ke depan, 'Anda membeli dirinya untuk saat ini'," cetus Carragher pada Monday Night Football.
"Meskipun Pogba, ia tidak muda, ia masih 23 tahun dan tahun-tahun terbaiknya terbentang di hadapannya, tapi biaya transfernya adalah biaya rekor dunia, sehingga Anda membeli dirinya untuk sekarang. Sama untuk (Henrikh) Mkhitaryan. Saya tidak tahu apa yang telah terjadi di sana. (Eric) Bailly saya rasa ia telah tampil dengan sangat baik di sektor bek tengah, tapi sayangnya ia terpaksa keluar (karena cedera)," tuturnya.
Baca Juga:
- MU Diklaim Membuat Keajaiban Jika Sampai Jadi Juara EPL
- Petinggi Bayern Minta Schweinsteiger Tinggalkan MU
- Mourinho Larang Darmian Gabung Inter Milan
- Thierry Henry Yakin Zlatan Ibrahimovic Akan Bangkit
- Mourinho Sumbangkan Arloji Senilai 480 Juta Rupiah
- Henry: Kering Gol Akan Pengaruhi Kepercayaan Diri Zlatan
- Diisukan Akan Pindah, Cavani Tegaskan Bahagia di PSG
- Jenas: Carrick Bisa Keluarkan Kemampuan Terbaik Pogba
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:34 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

