
Bola.net - - Timnas Inggris mendapat pukulan telak setelah gelandang asal Liverpool, Alex Oxlade-Chamberlain dipastikan tak bisa berlaga di ajang Piala Dunia 2018 akibat menderita cedera ligamen.
Oxlade-Chamberlain mendapat cedera tersebut ketika membela Liverpool dalam laga semifinal leg pertama Liga Champions kontra AS Roma di Anfield kemarin.
Lewat laman resmi mereka, Liverpool pun mengkonfirmasi bahwa musim Oxlade-Chamberlain bagi klub dan negaranya sudah berakhir. Artinya, gelandang 24 tahun itu bakal absen di Rusia musim panas nanti.
Tim medis Liverpool melakukan pemeriksaan terhadap cedera Oxlade-Chamberlain pada Rabu (25/4) pagi waktu setempat dan belum bisa memastikan berapa lama Oxlade-Chamberlain harus absen.
Oxlade-Chamberlain kini bakal mulai menjalani proses pemulihan untuk membuatnya kembali ke bentuk terbaiknya secepat mungkin dan kembali merumput musim depan.
Injury update on Alex Oxlade-Chamberlain: https://t.co/Gn5yRbf17Q pic.twitter.com/7s7vPGrRyr
— Liverpool FC (@LFC) April 25, 2018
Oxlade-Chamberlain didatangkan Liverpool dari Arsenal pada awal musim ini. Meski sempat kesulitan di awal, akan tetapi eks pemain Southampton itu perlahan mulai mendapat satu tempat utama di skuat Liverpool.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 23 Oktober 2025 08:51
Rasa Takut jadi Biang Kerok Kekalahan Juventus dari Real Madrid
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 08:08
Juventus Kalah Lagi, Igor Tudor Tetap Pede: Kami di Jalur yang Benar!
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 05:37
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 09:00
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 08:55
-
Liga Italia 23 Oktober 2025 08:51
-
News 23 Oktober 2025 08:35
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 08:08
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 08:01
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...