Cerita Transfermarkt Soal Diblok Cristiano Ronaldo di IG: Dia Merasa Nilai Jualnya Jauh Lebih Tinggi

Bola.net - Situs statistik dan nilai jual pemain sepak bola, Transfermarkt akhirnya buka suara soal aksi blokir yang dilakukan megabintang Manchester United, Cristiano Ronaldo.
Beberapa tahun lalu, muncul kabar yang menyebut bahwa Ronaldo memutuskan untuk memblokir Transfermarkt di media sosial Instagram.
Kala itu, Ronaldo yang sudah mulai uzur disebut melakukan aksi blokir tersebut karena merasa tak terima nilai jualnya di Transfermarkt mengalami penurunan drastis.
Pengakuan Transfermarkt
Kini, Transfermarkt UK lewat sang manajer, Daniel Busch menjelaskan kejadian tersebut. Rupanya, cerita yang beredar memang benar adanya.
“Saya rasa kami memasang daftar (di Instagram) dengan 10 pemain, 33 tahun ke atas, dan dia (Ronaldo) masih di tempat pertama, tapi dia bilang dia pasti bernilai jauh lebih tinggi," ujar Busch kepada The Athletic.
"Dia mengirim pesan pertama ke orang-orang media sosial kami. Mereka menjawabnya, menjelaskan alasannya, dan mengatakan kepadanya, 'Orang-orang di kelompok usia Anda sendiri, Anda sejauh ini adalah nomor satu',"
"Saya pikir perbedaannya 30-50 juta poundsterling (antara Ronaldo dan pemain berikutnya dalam daftar), dan kemudian dia mengirim beberapa emoji senyuman, dan kemudian dia memblokir kami." ungkap Busch.
Usia Faktor Penting
Lebih lanjut, koordinator nilai jual Transfermarkt, Christian Schwarz menyatakan bahwa usia memang menjadi faktor penting untuk menentukan nilai jual seorang pemain.
"Saya pikir usia sekarang adalah salah satu faktor terpenting. Dan Cristiano Ronaldo sudah tua - tentu saja sama dengan (Lionel) Messi, dan mereka akan mendapatkan (nilai mereka berkurang) hanya karena usia mereka," tutur Schwarz.
"Bahkan jika mereka sama baiknya dengan tiga tahun lalu. Mereka tiga tahun lebih tua." tukasnya.
Klasemen Premier League
Sumber: The Athletic
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 22:38 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:28 -
Tim Nasional 20 Januari 2026 22:26 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:24 -
Liga Champions 20 Januari 2026 21:41 -
Olahraga Lain-Lain 20 Januari 2026 21:37
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

