
Bola.net - Ada kabar baik datang bagi Chelsea. Penyerang mereka, Christopher Nkunku dikabarkan akan comeback setelah jeda internasional November 2023.
Nkunku merupakan salah satu pemain yang bergabung dengan Chelsea di musim panas kemarin. Sang penyerang ditebus dengan harga mahal dari RB Leipzig untuk menjadi mesin gol baru The Blues.
Sempat tampil ciamik di pra musim, Nkunku ditimpa nasib apes. Ia mengalami cedera sebelum musim 2023/2024 dimulai sehingga ia harus menepi dari skuat The Blues.
The Telegraph melaporkan bahwa kondisi Nkunku saat ini sudah semakin fit. Ia sedikit lagi akan comeback di tim utama Chelsea.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Sudah Mulai Berlatih
Laporan tersebut mengklaim bahwa Nkunku kondisinya sudah sangat membaik belakangan ini.
Ia sudah berlatih bersama skuat Chelsea. Kondisinya juga disebut sudah mendekati performa terbaiknya.
Jadi sang striker diyakini tidak lama lagi akan fit untuk bermain sekali lagi di skuat Chelsea.
Comeback Ditunda
Laporan tersebut mengklaim bahwa Nkunku sebenarnya sudah bisa comeback di skuat Chelsea pada laga kontra Manchester City di akhir pekan nanti. Namun tim pelatih Chelsea memutuskan untuk tidak memainkan sang pemain di laga itu.
Tim pelatih Chelsea enggan mengambil resiko memainkan Nkunku terlalu cepat. Karena mereka takut sang penyerang mengalami cedera lagi di laga itu.
Jadi mereka memutuskan untuk menunda comeback Nkunku setelah jeda internasional November 2023 mendatang.
Opsi Alternatif
Dengan kondisi Nkunku yang seperti itu, Chelsea akan mengandalkan pemain lain di ujung tombak mereka saat menghadapi City.
Nicolas Jackson kemungkinan besar akan kembali dimainkan Pochettino di laga big match tersebut.
Klasemen Premier League
(The Telegraph)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:11
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 21:25
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 09:20
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 09:17
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:50
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:45
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:27
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Kontroversi Liverpool vs MU: Mengapa Gol Bryan Mbeumo Tetap Disahkan Meski Alexis Mac Allister Cedera Kepala?
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...