
Bola.net - - Penjaga gawang Chelsea, Thibaut Courtois memberikan pujian kepada penjaga gawang Juventus, Gianluigi Buffon sebagai kiper yang bukan hanya berkualitas tapi juga membawa sesuatu yang spesial.
Buffon memang telah lama dikenal sebagai kiper terbaik sepanjang masa. Bahkan di usianya yang sudah hampir 40 tahun, kiper timnas Italia tersebut tetap menunjukkan performa gemilang di bawah mistar gawang.
Dan Courtois, yang pernah melihat langsung performa Buffon saat Belgia menghadapi Italia di Euro 2016, memberikan pujiannya kepada pemain berjuluk Super Gigi itu.
"Untuk melihat Buffon bermain di level seperti ini di usia ini sangat bagus. Umur saya 25 dan dia 14 tahun lebih tua dari saya. Tentunya bila saya masih bisa bermain di levelnya dalam 14 tahun lagi, saya akan puas," ujarnya kepada Evening Standard.
"Jelas saya berharap tak ada yang terjadi, cedera bisa selalu mengubah masa depan. Tapi saya suka sepakbola, saya senang berada di lapangan latihan, di stadion. Saya kira saya masih akan merasakan hal yang sama dalam waktu 10 sampai 15 tahun dan saya berharap pada saat itu saya masih produktif da berada di level ini," sambungnya.
Menurut Courtois, salah satu yang membuatnya begitu terkesan dengan Buffon bukan soal kualitasnya, namun juga bagaimana jiwa kepemimpinan yang dia tunjukkan di atas lapangan. Bahkan auranya membuat penyerang takut.
"Bukan hanya bakat dan kualitasnya, dia juga membawa kepemimpinan, pengalaman dan aura yang membuat penyerang takut kepadanya," sambungnya.
"Bila anda seorang kiper hebat, anda memiliki kualitas itu. Saya sudah memahaminya, tapi Buffon dan Iker Casillas masih memiliki sesuatu yang spesial dan memiliki kategori kiper yang berbeda," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 20 Januari 2026 15:49Inter Milan Tunda Perekrutan Pemain Besar Hingga Musim Panas
-
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 12:09
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00 -
Otomotif 20 Januari 2026 16:51 -
Bolatainment 20 Januari 2026 16:50 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:45 -
Tim Nasional 20 Januari 2026 16:39 -
Liga Champions 20 Januari 2026 16:26
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478382/original/073050900_1768899671-000_1BH95K.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478423/original/1377-Wakil_Menteri_Kelautan_dan_Perikanan_Laksamana_TNI__Purn__Didit_Herdiawan_menemui_keluarga_tiga_pegawai_Kementerian_Kelautan_dan_Perikanan__KKP__yang_menjadi_korban_kecelakaan_pesawat_IAT_ATR.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476057/original/059970900_1768709189-dro.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477121/original/013686100_1768809456-IMG-20260119-WA0001.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478387/original/060178300_1768900220-23d841c0-73a5-491c-b90d-a2c68d4c7d5d.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478298/original/046713600_1768897803-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_15.28.12.jpeg)

