
Bola.net - - Peringkat 4 Chelsea akan menjamu peringkat 17 Southampton pada matchweek 21 Premier League 2018/19, Kamis (03/1). Berikut beberapa data dan fakta yang melatarbelakangi pertandingan di Stamford Bridge ini.
Pada pertemuan pertama di Premier League musim ini (matchweek 8), Chelsea menang 3-0 di kandang Southampton lewat gol-gol Eden Hazard, Ross Barkley dan Alvaro Morata.
Dalam laga kandangnya melawan Southampton di Premier League musim lalu, Chelsea menang 1-0 melalui gol tendangan bebas Marcos Alonso.
Chelsea memenangi tujuh laga terakhirnya melawan Southampton di semua kompetisi.
Chelsea selalu mencetak minimal dua gol dalam enam dari tujuh laga terakhirnya melawan Southampton di semua kompetisi.
Eden Hazard berkontribusi langsung terhadap terciptanya tujuh gol dalam enam penampilan terakhirnya melawan Southampton untuk Chelsea di semua kompetisi, dengan empat gol dan tiga assist.
Southampton menelan sembilan kekalahan dalam 11 laga tandang terakhirnya melawan klub-klub London di Premier League.
Dalam 19 lawatan ke Stamford Bridge di Premier League sejauh ini, Southampton baru pernah menang tiga kali (M3 S5 K11), tapi selalu dengan margin dua gol, yakni dengan skor 2-0 pada musim 1994/95, kemudian 4-2 pada musim 2001/02, dan 3-1 pada musim 2015/16.
Scroll terus ke bawah.
Performa dan Statistik
Terakhir kali Chelsea memainkan pertandingan kandang Premier League di awal tahun adalah pada 2013, ketika mereka kalah 0-1 melawan Queens Park Rangers.
Chelsea memenangi empat dari lima laga terakhirnya di Premier League. Satu-satunya kekalahan selama periode tersebut adalah 0-1 melawan Leicester City di kandang sendiri.
Chelsea memenangi dua laga terakhirnya di Premier League dengan margin satu gol, yakni 2-1 vs Watford (tandang) dan 1-0 vs Crystal Palace (tandang).
Eden Hazard menyumbangkan empat gol dan lima assist dalam delapan penampilan terakhirnya untuk Chelsea di semua kompetisi.
Gol terbanyak untuk Chelsea di Premier League 2018/19 sejauh ini: Eden Hazard (10).
Assist terbanyak untuk Chelsea di Premier League 2018/19 sejauh ini: Eden Hazard (9).
Southampton selalu kalah dalam dua laga terakhirnya di Premier League: 1-2 vs West Ham (kandang) dan 1-3 vs Manchester City (kandang).
Southampton hanya menang dua kali dalam 16 laga terakhirnya di Premier League (M2 S5 K9).
Southampton selalu kebobolan (tanpa clean sheet) dalam sepuluh laga terakhirnya di Premier League.
Danny Ings menyumbang empat gol dan satu assist dalam lima penampilan terakhirnya untuk Southampton di Premier League.
Gol terbanyak untuk Southampton di Premier League 2018/19 sejauh ini: Danny Ings (7).
Assist terbanyak untuk Southampton di Premier League 2018/19 sejauh ini: Cedric Soares, Matt Targett, Nathan Redmond (masing-masing 2).
Berita Video
Berita video empat pemain yang berpotensi pindah pada bursa transfer Januari 2019.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 7 November 2025 21:04 -
Liga Inggris 7 November 2025 18:05Nonton Liga Inggris 2025/26: Sunderland vs Arsenal Eksklusif di Vidio
-
Liga Inggris 7 November 2025 16:47Debat Panas Selesai! Rooney Angkat Topik untuk Keberanian Virgil van Dijk
LATEST UPDATE
-
Liga Eropa Lain 8 November 2025 04:18 -
Liga Italia 8 November 2025 04:04 -
Tim Nasional 8 November 2025 02:33 -
Tim Nasional 8 November 2025 01:43 -
Tim Nasional 8 November 2025 01:38 -
Tim Nasional 8 November 2025 01:25
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- Power Ranking 10 Kandidat Pemenang Ballon dOr 2026...
- 10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dar...
- 7 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Endrick Jika ...
- 4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry H...
- Real Madrid Siap Cuci Gudang? 4 Pemain Ini Bisa Pe...
- 3 Pemain Terbaik Versi Zlatan Ibrahimovic: Messi N...
- Terancam Gagal ke Piala Dunia, 6 Pemain Inggris In...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5406169/original/057374000_1762515253-c9c8fc2f-d59e-4cf4-b18a-41a6a4fcdfd7.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2978888/original/058603600_1574829310-20191127-Lowongan-Pekerjaan-Dibuka-di-Job-Fair-Jakarta-TALLO-4.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5406314/original/040556400_1762536224-1000643231.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5406295/original/060233700_1762529102-1000739974.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5406293/original/043067900_1762528355-1001151591.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5406135/original/040879000_1762514155-Prabowo_saat_melantik_komisi_reformasi_polri.jpg)

