
Bola.net - David De Gea merupakan salah satu nama terpenting di balik kemenangan Manchester United di kandang PSG kemarin. Performanya impresif, kembali sepeti sedia kala.
Kiper Spanyol ini sempat jadi sasaran kritik musim lalu. Dia membuat banyak blunder yang tak biasa, yang menandakan bahwa performanya mulai merosot.
Itulah salah satu alasan MU memulangkan Dean Henderson, yakni untuk memaksa De Gea berkembang. Siasat itu tampaknya tepat dan berhasil.
De Gea tampil sangat baik akhir di kandang Newcastle akhir pekan lalu, dan mengulanginya saat melawan PSG. Perkembangan De Gea ini pun memancing komentar mantan pemain MU, Dimitar Berbatov.
Apa katanya? Scroll ke bawah ya, Bolaneters!
Senang untuk De Gea
Berbatov yakin kembalinya level De Gea ini tidak bisa diabaikan, terlihat jelas di lapangan. Dia pun ikut senang melihat De gea kembali ke level seharusnya.
Sekarang, yang paling penting bagi De Gea adalah menjaga level performa itu, khususnya di tengah jadwal padat MU sepekan ke depan.
"David De Gea tampil dalam performa terbaiknya, yang membuat saya sangat senang, dan rasanya memuaskan melihat tim bermain seperti ini," buka Berbatov kepada Betfair.
"Saya sungguh senang untuk David, dia membuat beberapa penyelamatan gemilang, dan dia pun bermain apik melawan Newcastle akhir pekan lalu."
Menjawab kritik di lapangan
Berbatov pun mengacungi jempol atas reaksi De Gea. Performa apik ini merupakan caranya menjawab kritik, bahwa dia belum habis, dan bahwa kualitasnya sebagai kiper top masih tidak bisa dibantah.
"Dia langsung menjawab kritik di lapangan, bukan dengan kata-kata, dan semoga ini pertanda bahwa dia telah melewati masalahnya," lanjut Berbatov.
"Mencoba membantah bahwa dia kiper hebat sungguh konyol, kesalahan tidak akan membuatnya jadi kiper buruk hanya dalam semalam," tutupnya.
Sumber: Betfair
Baca ini juga ya!
- Pengakuan Striker Watford: Di Dalam dan Luar Lapangan, Van Dijk Berbeda
- Pencoretan Ozil Adalah Sebuah Ironi Bagi Arsenal, Kenapa?
- Apa Salah Ozil Hingga Ditolak Arteta Masuk Skuat Arsenal?
- Kondisi Membaik, Hakim Ziyech Ingin Segera Jadi Starter di Chelsea
- Dukung Van Dijk, Penyerang Watford Ini Minta Wasit EPL Diadili Jika Lakukan Blunder
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 21 Januari 2026 19:17 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 18:57 -
Otomotif 21 Januari 2026 18:54 -
Otomotif 21 Januari 2026 18:51 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 18:45 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 18:32
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476549/original/066831900_1768790747-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479924/original/058776200_1768996184-black_box_pesawat_ATR_42-500_berhasil_ditemukan.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479400/original/088382900_1768977432-IMG_6942.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479848/original/099263500_1768993318-Wakil_Bupati_Pati_Chandra.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4843315/original/041301600_1716764000-20240526_123544.jpg)

