
Bola.net - - Jose Mourinho memastikan tidak akan mencari sosok asisten pelatih baru setelah ditinggalkan oleh Rui Faria. Rencananya, Faria akan meninggalkan Mourinho setelah Manchester United menjalani pertandingan final FA Cup melawan Chelsea akhir pekan nanti.
Dalam pertandingan terakhir Premier League musim ini menghadapi Watford, Man United memang mengumumkan bahwa Faria akan pergi pada akhir musim. Rumornya, Faria merasa sudah siap untuk menjalani tantangan baru menjadi pelatih.
Meski akan kehilangan salah satu orang kepercayaannya, Mourinho menyatakan tidak akan mencari sosok asisten baru. Ia memilih untuk melakukan perubahan struktur di tim kepelatihannya sehingga sosok seorang asisten tidak akan dibutuhkan lagi.
"Tidak akan ada sosok nomor dua di United. Ke depannya, saya akan mengorganisir tim kepelatihan saya sehingga sosok seorang asisten manajer tidak akan ada lagi," terang Mourinho di situs resmi klub.
Mourinho sudah punya rencana sendiri mengenai struktur yang diinginkannya. Ia akan memiliki tim kepelatihan di mana setiap orang punya tanggung jawab spesifik dan spesialisasi di bidang masing-masing,
"Saya akan punya pelatih, asisten pelatih, pelatih fitnes... Sata akan membuat struktur di aman kami akan punya sosok-sosok spesialis di berbagai area yang berbeda. Mereka semua akan terhubung oleh analisis performa tim. Saya tidak akan punya asisten manajer lagi."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 12:09 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:40Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 14:01 -
Liga Champions 20 Januari 2026 13:59 -
Voli 20 Januari 2026 13:43 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 13:42 -
Otomotif 20 Januari 2026 13:11 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478094/original/098715900_1768891355-Siswa-VS-Guru.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5443020/original/019202300_1765613354-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478056/original/027625600_1768890018-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_13.13.51.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478049/original/035383700_1768889559-000_346Y7L3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477922/original/001088200_1768885630-MV5BZWEyNTRmYjMtY2E3OC00OWRjLWFiZjgtNGYzNDY0NDk1YjkxXkEyXkFqcGc_._V1_.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)

