
Bola.net - Rencan Liverpool untuk mempertahankan Divock Origi menemui jalan yang terjal. Sang striker diberitakan menolak draft perpanjangan kontraknya di Anfield baru-baru ini.
Origi yang sempat menjadi pesakitan di Liverpool bertransformasi menjadi pahlawan The Reds di akhir musim kemarin. Striker asal Belgia itu menjadi pembeda di laga-laga penting seperti melawan Barcelona di semifinal Liga Champions dan di partai final melawan Tottenham dengan gol-gol krusialnya.
Manajemen Liverpool yang sebelumnya berencana menjual Origi akhirnya mengurungkan niat mereka. Mereka diberitakan menawarkan kontrak baru untuk sang striker sebagai bentuk apresiasi atas kinerja bagusnya.
Namun laporan Mirror mengklaim bahwa proses negosiasi kontrak baru ini tidak berjalan dengan lancar. Pasalnya Origi menolak draft perpanjangan kontraknya baru-baru ini.
Origi diberitakan ingin bertahan di Liverpool. Namun ia dikabarkan meminta garansi bahwa ia akan terlibat lebih sering di skuat The Reds musim depan.
Tuntutan Origi ini memang masuk akal. Pasalnya musim lalu ia total hanya bermain 22 kali, di mana sebagian besar ia lalui melalui bangku cadangan. Untuk itu ia menginginkan jam bermain lebih untuk musim depan.
Namun pihak Liverpool hanya berani menjanjikannya sebagai striker nomor 2 The Reds musim depan, menggantikan peran Daniel Sturridge. Namun sang striker merasa tawaran itu tidak cukup bagus karena ia ingin jam bermain yang lebih banyak lagi musim depan.
Bagaimana siasat Liverpool untuk situasi ini? baca informasinya di bawah ini.
Tidak Akan Dijual
Meski menerima penolakan, pihak Liverpool tidak menyerah. Mereka disebut akan mencoba memformulasikan kontrak yang mampu memuaskan kedua belah pihak.
Namun situasi Liverpool saat ini tidak ideal. Pasalnya kontrak Origi akan berakhir di tahun 2020, sehingga jika mereka gagal meyakinkannya bertahan, maka sang striker akan pergi dengan gratisan tahun depan.
The Reds diberitakan siap ambil resiko dengan hal tersebut. Mereka tidak akan menjual Origi d musim panas ini karena mereka yakin mampu meyakinkan Origi untuk bertahan di Anfield.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 11:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:34 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:17
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5479211/original/030628600_1768971055-inggris-dukung-rencana-prabowo-membangun-1-a52a3a.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479210/original/048749100_1768970947-135047.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3276071/original/013936200_1603437779-word-stop-with-child-s-hand-dark-wall.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4081368/original/035536900_1657165361-Gaya_David_Beckham_saat_Nonton_Tenis_Wimbledon_2022-AP-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)

