
Bola.net - - Nemanja Matic belum lama ini memberikan pujian pada Branislav Ivanovic, dengan mengatakan sang bek memainkan peran penting untuk membantunya menyesuaikan diri di Chelsea.
Ivanovic resmi pindah dengan status free transfer ke Zenit St Petersburg kemarin, dengan kontrak dua setengah tahun yang bernilai 82.000 pounds per pekan.
Sosok berusia 32 tahun tercatat sudah memenangkan delapan trofi penting di Chelsea, usai datang dari Moscow di 2008.
Kompatriotnya, Matic, mengaku bersyukur ia mampu mendapatkan bimbingan dari Ivanovic, dari sejak ia pertama datang ke London tujuh tahun silam.
Matic, yang pergi untuk bergabung dengan Benfica di 2011, sebelum kembali lagi tiga tahun kemudian, mengaku amat dekat dengan sang bek.
Nemanja Matic
"Ketika saya pertama datang ke sini delapan tahun lalu, dia banyak membantu saya di ruang ganti, di sesi latihan, karena bahasa Inggris saya amat buruk," tutur Matic di Evening Standard.
"Dia adalah sosok kakak untuk saya di klub dan merupakan sebuah kehormatan bermain bersama dirinya. Saya mengharap dia terus diberi yang terbaik hingga sisa karirnya."
"Dia membela klub besar di Rusia dan masih menjadi kapten timnas, jadi kami masih akan bermain bersama. Namun sebuah kehormatan untuk bisa berlatih dan juga memilikinya sebagai rekan setim di Chelsea."
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 00:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 22:53
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

