
Bola.net - - Salah satu legenda Manchester United Rio Ferdinand mengatakan bahwa Liverpool harus merasa beruntung saat ini mereka masih bisa memakai jasa Philippe Coutinho.
Pemain asal Brasil tersebut terancam lepas dari tangan klub Merseyside tersebut pada musim panas kemarin. Sebab Barcelona terus menggoda Coutinho untuk pindah ke Camp Nou, sampai-sampai ia mengajukan transfer request.
Namun tawaran-tawaran masif dari Blaugrana tersebut terus ditolak oleh Liverpool. Pada akhirnya Coutinho pun terpaksa harus bertahan di Anfield pada musim ini.
Keputusan untuk mempertahankan Coutinho sendiri memang terbukti sangat tepat. Sebab Coutinho terbukti bisa memberikan perbedaan pada permainan dan hasil akhir yang didapat oleh pasukan Jurgen Klopp.
Contohnya di pertandingan melawan Leicester City di King Power Stadium di matchday enam Premier League, Sabtu malam. Coutinho memberikan satu assist dan satu gol dan membantu Liverpool menang 2-3 atas Leicester.
"Coutinho adalah faktor X," cetus Ferdinand di BT Sport.
"Momen-momen kecemerlangan murni dan ia adalah pemain di mana Liverpool seharusnya merasa sangat beruntung ia berada di tim mereka saat ini," seru eks bek timnas Inggris tersebut.
Sementara itu, golnya melalui tendangan bebas dari jarak sekitar 27 meter membuatnya mencatatkan rekor apik. Ia jadi pemain di EPL yang mencetak gol paling banyak dari luar kotak penalti, sejak tahun 2013 lalu (16 gol).
16 - Philippe Coutinho has scored more goals from outside the box than any other player in the @premierleague since his debut. Skill.
— OptaJoe (@OptaJoe) September 23, 2017
"16 - Philippe Coutinho telah mencetak lebih banyak gol dari luar kotak daripada pemain lain di @premierleague sejak debutnya. Skill."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 12:48 -
Liga Spanyol 21 Januari 2026 12:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 12:17 -
Lain Lain 21 Januari 2026 11:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 11:40
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5479356/original/013937200_1768975045-puluhan-siswa-di-kulon-progo-diduga-keracunan-mbg-3a1f73.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5280954/original/009632900_1752299185-c1c8ad8b-1c19-4eff-8aa1-bdcf76216eea.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478016/original/062089100_1768888137-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4969894/original/027214300_1729001411-20241015-Calon_Wamen-ANG_27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479273/original/040448300_1768972941-8.jpg)

