
Bola.net - Gareth Southgate diminta mempertimbangkan nama Fikayo Tomori untuk mengisi pos bek tengah Inggris. Eks pemain Chelsea ini punya potensi mumpuni.
Tomori muncul di Chelsea sebagai salah satu opsi bek muda di era Frank Lampard. Namun, Chelsea justru melepasnya ke AC Milan karena persaingan internal yang terlalu ketat.
Keputusan Chelsea terbukti kurang tepat. Tomori bermain sangat baik di Milan dan membantu tim finis di peringkat dua Serie A plus merebut tiket ke Liga Champions.
Berduet dengan Simon Kjaer, performa Tomori semakin solid untuk Milan. Sebab itu, dia diyakini pantas membela The Three Lions.
Bakat yang dilepas
Kemampuan Tomori tidak luput dari perhatian Ian Wright, analis Premier League. Menurutnya, Chelsea membuat kesalahan besar dengan melepas Tomori.
Wright sempat terkejut ketika nama Tomori pertama kali muncul. Awalnya dia menduga Tomori bakal jadi andalan Chelsea.
"Lihat saja barisan bek tengah Inggris saat ini. Saat dia [Tomori] debut untuk Chelsea, saya merasa: 'Wow, mereka menemukan bek hebat'," ujar Wright di Express.
"Lalu tiba-tiba dia diabaikan, dia pergi ke Italia dan di sana dia bermain luar biasa."
Pantas jadi pilihan
Menurut Wright, Tomori yang sekarang layak jadi opsi untuk mengisi pos bek tengah Inggris. Dia cukup bagus untuk bermain jadi bek tengah inti, terlebih karena opsi lain tidak tampil maksimal.
"Sekarang coba amati bek tengah Inggris: John Stones dan Harry Maguire tidak main bagus. Tyrone Mings tidak benar-benar bermain untuk Villa," sambung Wright.
"Seharusnya dia [Tomori] yang bermain sekarang. Gareth sebaiknya melihat Tomori dan memainkannya," pungkasnya.
Sumber: Express
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:03Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 12:09 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 08:52Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
-
Liga Champions 20 Januari 2026 08:25Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 19:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:08 -
Liga Champions 20 Januari 2026 18:00 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 17:45 -
Liga Champions 20 Januari 2026 17:41
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478605/original/034109000_1768905933-Asisten_Deputi_Cadangan_dan_Bantuan_Pangan_Kemenko_Pangan__Sugeng_Harmono.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5334346/original/088056600_1756713071-AP25243767094515.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4439890/original/058272000_1684940355-348237169_599185758943490_3150403143734906669_n.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3807516/original/090085000_1640672366-148355508_430150894707997_2084073915891854769_n.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478632/original/011756100_1768907216-Warga_Pati_gelar_aksi_di_depan_kantor_Bupati_Pati.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5452619/original/063632700_1766411191-Kepala_Departemen_Kebijakan_Makroprudensial_BI__Solikin_M._Juhro-4.jpeg)

