Gerrard: Joe Cole Lebih Baik Dari Messi

Gerrard: Joe Cole Lebih Baik Dari Messi
Joe Cole (c) daylife
Bola.net - Bagi banyak orang, kualitas Lionel Messi jauh berada di atas rata-rata pesepakbola lain di muka bumi. Namun, hal tersebut tak berlaku bagi Steven Gerrard. Kapten Liverpool itu menyatakan bahwa rekan anyarnya, Joe Cole lebih baik ketimbang Messi.

"Messi bisa melakukan banyak hal menakjubkan. Namun, apapun yang dia lakukan, Joe Cole mampu melakukannya. Bahkan lebih baik,"ungkap Gerrard, seperti dikutip dari Sportinglife.

"Joe telah mengejutkan kami di sesi latihan dengan melakukan sebuah trik sepak bola menggunakan bola golf! Padahal sebagian besar pemain tidak bisa melakukan trik tersebut walau menggunakan bola sepak."

"Saya sangat yakin Joe bakal menjadi pemain terbaik tahun ini,"tandas Gerrard.

Sebelumnya, Gerrard sendiri disebut-sebut sebagi sosok utama di balik hengkangnya Joe Cole ke Liverpool. Pemain berusia 30 tahun ini disebut-sebut telah membujuk Cole secara pribadi untuk hengkang ke Anfield.

Sementara, Cole sendiri tidak membantah rumor tersebut. Dia bahkan menyatakan bahwa salah satu faktor di balik keputusannya memilih The Reds adalah adanya Steven Gerrard di sana. Cole percaya, Gerrard merupakan faktor kunci kesuksesan Liverpool di masa yang akan datang. (spo/den)

Berita Terkait