
Bola.net - Erik ten Hag akan menjadi manajer Manchester United pada musim depan. Pelatih asal Belanda itu pun disarankan untuk merekrut Declan Rice dan Harry Kane.
Manchester United mengumumkan penunjukan Ten Hag pada Kamis (21/4/2022). Dia akan menjadi pelatih Setan Merah menggantikan Ralf Rangnick mulai musim 2022-2023.
Ten Hag menandatangani kontrak tiga tahun atau hingga 2025. Dalam klausulnya, terdapat opsi perpanjangan kontrak selama satu tahun.
Ten Hag bakal menjadi pelatih berkebangsaan Belanda kedua dalam sejarah Manchester United. Dia mengikuti jejak Louis van Gaal yang menukangi MU rentang 2014-2016.
Rekrut Declan Rice
Untuk menunjang kinerjanya di Old Trafford, Ten Hag tentu butuh tambahan pemain baru. Salah satu pemain yang direkomendasikan oleh eks pemain Liverpool Jamie Redknapp adalah gelandang West Ham Declan Rice.
“Ten Hag perlu melihat pemain yang ingin dia pertahankan. Seburuk apa pun saat ini, banyak hal dapat berubah dengan cepat dengan satu atau dua pemain bagus,” kata Redknapp kepada Sky Sports.
"Siapa yang ingin didatangkan? Ini tidak mudah tetapi yang ideal adalah Declan Rice, dan penggemar West Ham tidak akan berterima kasih kepada saya untuk ini."
MU Butuh Harry Kane
Selain Rice, Redknapp juga menyarankan Ten Hag untuk merekrut Harry Kane. Menurutnya, bomber Tottenham tersebut merupakan pemain yang dibutuhkan Setan Merah.
“Bisakah Anda pergi dan mendapatkan Harry Kane dari Tottenham musim panas ini?" lanjutnya.
"Saya tidak mengatakan dia akan pergi, tetapi pemain seperti itulah yang Anda butuhkan, pemain yang akan datang dan mengatur budaya yang tepat."
Butuh Waktu
Redknapp tahu persis beban berat yang menanti Ten Hag di Manchester United. Karena itu, Ten Hag membutuhkan waktu untuk membangkitkan Setan Merah.
“Ralf Rangnick sudah mengatakan mereka mungkin membutuhkan 10 pemain baru. Siapa yang tahu apa yang akan terjadi? Tetapi dia membutuhkan waktu dan dia membutuhkan kesabaran, para penggemar untuk berada tepat di belakangnya," ujarnya.
“Dia memiliki aura itu, terutama dengan pekerjaan yang telah dia lakukan di Ajax, dan saya yakin dia akan melakukan pekerjaan dengan baik di sana, tetapi dia akan membutuhkan waktu.”
Klasemen Premier League
Sumber: Metro.co.uk
Baca Juga:
- Rio Ferdinand Ingatkan Fans Manchester United: Guys, Erik Ten Hag Butuh Waktu
- Man United Tunjuk Erik Ten Hag, Begini Reaksi David de Gea
- Wayne Rooney Menolak Kembali ke Manchester United, Alasannya?
- Manchester United Segera Kabulkan Permintaan Pertama Erik ten Hag, Apa Itu?
- Erik Ten Hag Diresmikan, Rooney Cuma Minta Satu Hal dari Fans Manchester United
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:24Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:01 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:00
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)

