
Bola.net - - Pemain belakang Phil Jones sudah memuji Marcus Rashford usai rekan-rekannya di Manchester United membantu Inggris menang 2-1 atas Slovakia kemarin.
Rashford membuat kesalahan yang berujung pada gol pembuka Slovakia di Wembley, namun sang striker bertanggung jawab dengan mencetak gol kemenangan di babak kedua.
Setelah pertandingan usai, Jones memuji Rashford sebagai pemain yang spesial, dan Three Lions sendiri tinggal sedikit lagi akan memastikan tempat mereka di putaran final Piala Dunia 2018.
Pemain 25 tahun mengatakan di The Mirror: "Dia adalah sosok yang hebat di luar lapangan, dan di atas lapangan, dia punya talenta spesial. Dia memang sudah spesial, dan dia akan menjadi pemain kelas dunia suatu hari nanti. Dia memang bagus."
Phil Jones
"Dia begitu cepat, tajam, klinis, bertalenta, bisa menggunakan dua kakinya, mimpi buruk bagi seorang bek. Anda sudah lihat itu musim ini."
"Dia adalah produk akademi dan pemain yang berasal dari sistem, yang sudah bekerja dengan baik di beberapa tahun terakhir. Dia pemain spesial dan kami amat beruntung memilikinya."
Rashford sudah mencetak dua gol dalam 11 penampilannya untuk Inggris.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:49
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 15:10
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 15:03
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 14:37
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 14:04
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 14:02
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 14:01
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...