
Bola.net - Saga transfer Neymar memasuki babak baru. Juara Serie A, Juventus diberitakan mencoba mendatangkan penyerang PSG itu di musim panas ini.
Pada musim ini PSG sudah membuka pintu keluar bagi Neymar. Hal ini menyusul pernyataan sang pemain yang mengatakan tidak ingin bermain lagi untuk Les Parisien.
Sejauh ini ada dua klub yang mencoba mendatangkan Neymar. Mereka adalah dua raksasa Spanyol, yaitu Barcelona dan Real Madrid yang mencoba untuk memboyong pemain asal Brasil tersebut.
Namun AS mengklaim ada pesaing baru untuk transfer Neymar ini. Juara Serie A, Juventus memutuskan untuk mencoba mendatangkan sang striker.
Simak manuver transfer Juventus untuk Neymar di bawah ini.
Bangun Tim
Menurut laporan tersebut, Juventus saat ini tengah mencoba untuk membangun tim mereka untuk menjadi jawara Eropa.
Tim asal Turin itu sudah lama tidak menjuarai Liga Champions. Untuk itu mereka tengah berinvestasi untuk membuat skuat yang perkasa di level Eropa.
Neymar dinilai memiliki potensi yang besar untuk menjadi pemain andalan Si Nyonya Tua. Untuk itu Juventus mencoba memboyongnya di musim panas ini.
Mulai Bermanuver
Laporan tersebut mengklaim bahwa Juventus sudah mulai bergerak untuk mendatangkan Neymar di Turin.
Direktur Olahraga mereka, Fabio Paratici sudah membuka pembicaraan dengan PSG. Ia sudah menyatakan ketertarikan timnya untuk memboyong Neymar.
Di sisi lain Juventus juga meminta Cristiano Ronaldo untuk merayu sang pemain. Ronaldo dikenal memiliki koneksi yang apik dengan Neymar, sehingga mereka berharap sang striker bersedia pindah ke Turin di musim panas ini.
Waktu Mepet
Juventus tidak punya banyak waktu untuk menuntaskan transfer Neymar ini.
Bursa transfer Liga Italia akan tutup pada tanggal 2 September 2019 sehingga mereka harus bergerak cepat untuk mengamankan sang striker.
(AS)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
-
Liga Champions 20 Januari 2026 11:17Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 14:18 -
Otomotif 20 Januari 2026 14:10 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 14:01 -
Liga Champions 20 Januari 2026 13:59 -
Voli 20 Januari 2026 13:43 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 13:42
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5401360/original/036528900_1762165227-Gunung_Kerinci.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478144/original/057142400_1768893018-Menteri_Hukum_Supratman_Andi_Agtas.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478116/original/036851400_1768892502-Polisi_mengamankan_pelaku_penusukan_di_Pringsewu__Lampung_yang_sempat_diamuk_massa.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478094/original/098715900_1768891355-Siswa-VS-Guru.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5443020/original/019202300_1765613354-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478056/original/027625600_1768890018-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_13.13.51.jpeg)

