
Bola.net - Sebuah rumor baru beredar mengenai David De Gea. Kiper Manchester United itu dilaporkan kini masuk dalam radar transfer Juventus.
De Gea merupakan salah satu pemain kunci Manchester United. Sang kiper sudah mengawal gawang Setan Merah sejak tahun 2011 silam.
Namun belakangan ini De Gea mendapatkan banyak kritikan di MU. Karena sang kiper kerap membuat kecerobohan yang merugikan Setan Merah.
Todofichajes mengklaim bahwa Juventus mengamati situasi De Gea saat ini. Mereka diberitakan tertarik memboyong sang kiper ke Turin.
Simak situasi transfer De Gea di bawah ini.
Cari Pesaing Szczesny
Menurut laporan tersebut, Juventus ingin mendatangkan De Gea sebagai pesaing Wojciech Szczesny.
Kiper asal Polandia itu dinilai sudah terlalu nyaman di posisinya. Karena Gianluigi Buffon kesulitan untuk menjadi pesaing yang seimbang.
Nah De Gea sebagai salah satu kiper yang teruji dianggap bisa menjadi pesaing yang sehat untuk Szczesny.
Kontrak Panjang
Satu kendala yang harus dihadapi Juventus dalam merekrut De Gea adalah masalah kontrak.
Sang kiper tercatat masih memiliki kontrak yang cukup panjang di MU. Ia masih akan bertahan di Old Trafford hingga tahun 2023 dengan opsi perpanjangan satu tahun lagi.
Itulah mengapa Juventus harus siap keluar dana agak besar untuk mendapatkan jasa sang kiper.
Bersaing
Laporan itu juga mengklaim bahwa Juventus bukan satu-satunya klub peminat De Gea.
Bayern Munchen dan PSG juga dilaporkan ingin memboyong sang kiper di musim panas nanti.
(Todofichajes)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 13:24
Dosa Finansial Ronaldo: Juventus Masih Bayar Mahal Kesalahan Empat Tahun Lalu
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:19
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 08:57
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 21-23 Oktober 2025
-
Liga Spanyol 21 Oktober 2025 22:43
Xabi Alonso Ungkap Peluang Manchester United Gaet Endrick di Januari
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:29
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 15:41
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 15:10
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 15:03
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 14:37
-
Bola Indonesia 22 Oktober 2025 14:04
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...