
Bola.net - Asa Juventus untuk mengamankan jasa Jean-Philippe Mateta di musim dingin ini semakin mendekati kenyataan. Rival mereka, Manchester United dikabarkan tidak ikut dalam perburuan jasa sang striker.
Mateta sebelumnya disebut telah menyampaikan keinginannya kepada pihak Crystal Palace untuk meninggalkan klub pada bulan ini. Ia butuh tantangan baru dalam karirnya dan itulah yang membuatnya ingin cabut dari Selhurst Park.
Juventus dilaporkan menjadi salah satu klub yang menunjukkan ketertarikan serius terhadap penyerang tim nasional Prancis tersebut. Namun mereka dikabarkan harus bersaing dengan Manchester United yang juga dikabarkan kesengsem pada sang striker.
Sky Sports News melaporkan Juventus bisa sedikit bernafas lega. Karena MU disebut tidka berminat mengamankan jasa Mateta di musim dingin ini.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
MU Punya Prioritas Lain

Laporan tersebut menyebutkan bahwa minat Manchester United terhadap Mateta sebelumnya didorong oleh mantan pelatih kepala, Ruben Amorim, yang menginginkan penyerang dengan pengalaman di Premier League.
Kepergian Amorim tampaknya sekaligus mengakhiri peluang tipis Manchester United untuk mengejar Mateta pada bursa transfer Januari ini. Klub kini tidak berencana mendatangkan penyerang baru sebelum akhir bulan.
Alih-alih mencari penyerang, Manchester United justru dikabarkan lebih fokus mempertimbangkan perekrutan gelandang sebelum tenggat transfer. Ada beberapa gelandang yang kabarnya lagi dievaluasi Manchester United untuk diamankan di musim dingin ini.
Juventus Tetap Sulit Dapatkan Mateta

Meski MU mundur, bukan berarti Juventus bakal mudah mendapatkan jasa Mateta. Karena Si Nyonya Tua bakal kesulitan untuk menebus mahar sang striker.
Mateta masih terikat kontrak dengan Crystal Palace hingga Juni 2027. Pihak klub diyakini mematok harga sebesar 35 juta pounds untuk transfer pemain Timnas Prancis tersebut, di mana Juventus dikabarkan enggan membayar harga semahal itu pada The Eagles.
Crystal Palace sendiri masih berharap dapat mempertahankan Mateta, terlebih setelah mereka lebih dulu kehilangan sosok penting pada bursa transfer Januari ini, menyusul kepindahan kapten tim, Marc Guehi, ke Manchester City.
Penawaran Juventus untuk Mateta

Menurut kabar yang beredar, Juventus tidak berencana untuk langsung membeli Mateta dari Crystal Palace di musim dingin ini.
Mereka hanya ingin meminjam sang striker dengan klausul pembelian permanen di akhir musim nanti. Sehingga mereka harus putar akal untuk meyakinkan Palace melepas sang striker.
Klasemen Premier League
Sumber: Sky Sports
Baca Juga:
- Kode Keras Hansi Flick! Tidak Ingin Marcus Rashford Kembali ke MU!
- Manchester United Siapkan Dana Belanja untuk Boyong Ruben Neves di Januari 2026
- Jelang Hadapi Arsenal, 2 Pemain Inti MU Absen Latihan, 1 Pemain Muda Dilibatkan Kembali
- Laris Manis! Klub Belanda Ini Berminat Angkut Manuel Ugarte dari MU!
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Januari 2026 17:48Rapor Awal Liam Rosenior di Chelsea: 3 Kemenangan dari 4 Laga, Cetak 10 Gol
-
Liga Champions 22 Januari 2026 17:31Peluang Wakil Italia di Liga Champions: 3 Tim Cukup Aman, Napoli Paling Berat
-
Otomotif 22 Januari 2026 16:53Waduh! Jorge Martin Terancam Absen Lagi dari Tes Pramusim MotoGP Sepang 2026
-
Liga Inggris 22 Januari 2026 16:40Kata Roberto De Zerbi Soal Jadi Manajer Manchester United: Gossip Doang Itu Mah!
LATEST UPDATE
-
Bulu Tangkis 22 Januari 2026 18:07 -
Bola Indonesia 22 Januari 2026 18:01 -
Otomotif 22 Januari 2026 18:00 -
Bola Indonesia 22 Januari 2026 17:56 -
Liga Champions 22 Januari 2026 17:48 -
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026 17:45
MOST VIEWED
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Bidik Dua Gelandang untuk Perkuat Manchester United
- Lisandro Martinez Bongkar Perbedaan Michael Carrick dan Ruben Amorim: Bukan Cuma Taktik, Aura Latihan MU Berubah Total
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5481181/original/068951400_1769080254-IMG_2645.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5481168/original/098534300_1769079822-1001186775.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5481165/original/092499000_1769079388-IMG_20260122_153632.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5481150/original/001580800_1769078408-FajarFikri_R16_DaihatsuIndonesiaMasters2026_PBSI_20260122_2.JPG.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/869501/original/016680800_1430838731-Ilustrasi-tanah-Longsor.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5112461/original/002634600_1738143422-20250129-Banjir_Kelapa_Gading-HER_5.jpg)

