
Bola.net - Sebuah kabar gembira datang bagi Liverpool. Dua penggawa mereka, Thiago Alcantara dan Joel Matip diberitakan sudah berlatih kembali.
Satu bulan terakhir, Liverpool mengalami masalah yang cukup pelik. Hampir seluruh lini mereka dihantam badai cedera.
Situasi ini membuat performa Liverpool menjadi kurang stabil. Kendati mereka kini masih berada di puncak klasemen Premier League.
Liverpool Echo mengabarkan bahwa ada kabar baik bagi Liverpool. Dua penggawa mereka, Thiago Alcantara dan Joel Matip sudah mulai berlatih kembali.
Simak situasi kedua penggawa Liverpool itu di bawah ini.
Mulai Berlatih
Menurut laporan tersebut, Matip dan Thiago sudah mulai berlatih di skuat Liverpool pada hari Kamis (17/12) kemarin.
Thiago sendiri sudah absen sejak derby Merseyside di bulan Oktober kemarin. Sementara Matip mengalami cedera di pekan lalu.
Dengan kembalinya dua pemain ini bisa menjadi tambahan yang sangat dibutuhkan oleh Liverpool.
Ogah Ambil Resiko
Meski Matip dan Thiago sudah berlatih, namun tanggal comeback mereka akan berbeda.
Matip diberitakan lebih fit daripada Thiago. Sehingga ia diperkirakan sudah bisa bermain di akhir pekan nanti.
Sementara pihak Liverpool enggan ambil resiko dengan kondisi Thiago. Sehingga Thiago butuh lebih lama waktu untuk comeback.
Laga Berikutnya
Liverpool akan melakoni laga tandang di pekan ke-14 EPL nanti.
Mereka akan berhadapan dengan Crystal Palace pada hari Sabtu (19/12) mendatang.
(Liverpool Echo)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
-
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:24Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 07:46 -
Liga Italia 20 Januari 2026 05:31 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 04:30 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 03:29 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 20 Januari 2026 03:02
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477561/original/053463100_1768869641-1000518140.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477131/original/096817300_1768809757-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477548/original/051022700_1768861609-IMG_20260120_011736.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)

