
Bola.net - Legenda Manchester United, Wayne Rooney memberikan pujian setinggi langit pada Ayden Heaven. Ia mengaku takjub dengan performa yang ditunjukkan bek berusia 18 tahun tersebut.
Heaven baru sah menjadi pemain Manchester United di awal tahun 2025 kemarin. Ia dibajak Setan Merah dari Arsenal dengan mahar satu juta pounds saja.
Dua pekan terakhir, Heaven mulai diintegrasikan di tim utama Manchester United. Sang bek membayar kepercayaan sang pelatih dengan tampil apik di jantung pertahanan MU.
Rooney mengaku terkesan melihat pemain muda seperti Heaven langsung tampik tokcer di lini pertahanan MU. "Bermain di Manchester United saat anda masih berusia 18 tahun itu sangatlah berat," buka Rooney kepada Match of the Day.
Baca komentar lengkap sang legenda di bawah ini.
( motd/dub)Ekspektasi Besar

Menurut Rooney, pemain muda yang bermain di MU selalu dipenuhi ekspektasi yang besar. Ia terkesan melihat sang bek mampu mengatasi ekspektasi tersebut.
"Manchester United adalah klub yang besar. Sejak menit pertama anda bermain di tim ini, sudah ada ekspektasi besar di pundak anda," sambung Rooney.
"Saya datang ke Manchester United saat saya berusia 18 tahun dan saya merasakan betul tekanan bermain di klub ini. Namun dia (Heaven) mampu tampil dengan fantastis sejak pertama ia bermain di klub ini."
Posisi Riskan

Menurut Rooney, situasi Heaven lebih berat jika dibandingkan ketika ia pertama kali bergabung dengan Manchester United.
Ia menilai sang bek benar-benar tampil luar biasa dan ia sukses dibuat terkesan dengan penampilan sang junior tersebut.
"Dia adalah seorang bek tengah, dan kita tahu betul anda dituntut tidak membuat kesalahan di posisi itu, karena anda akan langsung mendapatkan hukuman jika anda berbuat kesalahan. Namun dia (Heaven) terlihat seperti sudah bertahun-tahun bermain di posisi itu, dan ini pujian terbesar yang bisa saya berikan untuknya saat ini," pungkas Rooney.
Alami Cedera

Di laga melawan Leicester City pada dini hari tadi, Ayden Heaven mengalami cedera.
Kabar yang beredar menyebut sang bek mengalami cedera di level menengah jadi ia diperkirakan bakal absen tidak terlalu lama.
Klasemen Premier League
(Match of the Day)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 11 Januari 2026 11:25
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 11 Januari 2026 15:30 -
Liga Spanyol 11 Januari 2026 15:01 -
Liga Spanyol 11 Januari 2026 14:30 -
Bola Indonesia 11 Januari 2026 14:02 -
Liga Italia 11 Januari 2026 14:00 -
Liga Inggris 11 Januari 2026 14:00
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 3 Pemain yang Bisa Cabut dari Arsenal pada Bursa T...
- 6 Pemain yang Bisa Tinggalkan Man United pada Jend...
- 6 Calon Suksesor Pep Guardiola di Manchester City
- 4 Pelatih yang Bisa Diboyong Chelsea jika Enzo Mar...
- 10 Pemain dengan Gaji Termahal di Piala Afrika 202...
- 4 Opsi Transfer Darurat Manchester United Usai Bru...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469480/original/006068200_1768121749-210891.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469170/original/012436400_1768087101-kpk_pajak.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5386099/original/078137900_1760954214-4.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/2913249/original/058240300_1568693252-KPK_1.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5469441/original/064202400_1768117589-WhatsApp_Image_2026-01-11_at_14.40.55.jpeg)

