
Bola.net - Manajer Chelsea, Frank Lampard merasa senang timnya mampu mengalahkan Crystal Palace. Ia menyebut bahwa laga itu berjalan dengan sulit sehingga ia senang mengamankan tiga poin di laga itu.
Chelsea sukses mengamankan tiga poin di pertandingan pekan ke-12 EPL. Menjamu Crystal Palace di Stamford Bridge dengan skor 2-0.
Chelsea sendiri sempat dibuat kerepotan dengan permainan rapat tim tamu di sepanjang pertandingan. Namun mereka akhirnya bisa membobol The Eagles di babak kedua berkat gol Tammy Abraham dan Christian Pulisic.
Lampard mengaku senang timnya mengamankan tiga poin di laga ini. "Ya, saya puas dengan hasil pertandingan hari ini," beber Lampard yang dikutip Football London.
Baca komentar lengkap manajer 42 tahun itu di bawah ini.
Bisa Menang Lebih Besar
Lampard menyebut bahwa timnya benar-benar tampil dominan di pertandingan kali ini.
Untuk itu ia percaya timnya seharusnya bisa menang dengan skor yang lebih nyaman mengingat mereka menguasai jalannya pertandingan.
"Setiap pertandingan Premier League selalu sulit. Kami bermain dengan baik, namun tempo permainan kami menurun. Kami memiliki niatan untuk terus menyerang dan kami seharusnya bisa menang lebih besar lagi."
Laga Sulit
Pada kesempatan ini Lampard juga memberikan pujian terhadap Crystal Palace. Ia menilai sang tamu membuat timnya kerepotan sejak awal laga.
"Hari ini kami berhasil melewati ujian dari Palace. Mereka adalah tim yang sulit ditaklukan, dan tim seperti Palace sangat bisa menyakiti anda."
"Untuk itu ini adalah kemenangan yang solid dan kami senang meraih clean sheet." ia menandaskan.
Naik Peringkat
Berkat kemenangan ini, Chelsea naik ke peringkat kedua sementara Premier League saat ini.
Namun rangking ini berpotensi berubah lagi jika Manchester City berhasil mengalahkan Liverpool besok.
(Football London)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
-
Liga Champions 21 Januari 2026 08:57Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Lain Lain 21 Januari 2026 11:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:44 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 11:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 11:34 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479236/original/068802400_1768971895-WhatsApp_Image_2026-01-21_at_11.50.44.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5479211/original/030628600_1768971055-inggris-dukung-rencana-prabowo-membangun-1-a52a3a.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479210/original/048749100_1768970947-135047.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3276071/original/013936200_1603437779-word-stop-with-child-s-hand-dark-wall.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4081368/original/035536900_1657165361-Gaya_David_Beckham_saat_Nonton_Tenis_Wimbledon_2022-AP-1.jpg)

