
Bola.net - Manchester United akan mendapatkan tambahan tenaga di musim panas nanti. Mantan wonderkid mereka, Angel Gomes dikabarkan siap kembali untuk memperkuat Setan Merah.
Angel Gomes merupakan mantan pemain didikan akademi Manchester United. Namun karena minim jam bermain, ia memilih cabut dari Old Trafford beberapa tahun yang lalu.
Gomes saat ini bermain untuk klub Prancis, Lille. Bersama Les Dogues, ia berkembang menjadi salah satu gelandang terbaik di Ligue 1.
Dilansir GiveMeSports, Gomes musim depan berpotensi kembali ke Inggris. Ia dilaporkan akan bergabung kembali dengan Manchester United.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Urusan Belum Selesai

Menurut laporan tersebut, Gomes saat ini sedang bersiap untuk meninggalkan Lille. Karena kontraknya bersama Les Dogues habis di musim panas nanti.
Sang pemain dikabarkan ingin kembali ke Inggris. Ia merasa bahwa ada urusan yang belum selesai antara dirinya dan Manchester United.
Gomes ingin membuktikan bahwa dirinya kini sudah siap untuk jadi pembeda bagi Setan Merah. Sehingga ia membidik kepulangan ke Old Trafford.
Siap Ditampung

Menurut laporan yang sama, Manchester United siap menyambut kembali kepulangan Gomes di musim panas nanti.
Angel Gomes dinilai bakal cocok untuk taktik Ruben Amorim. Karena sang pemain beroperasi di belakang striker.
Ia juga bisa bermain melebar, sehingga ia cocok dengan skema yang sedang dirancang Amorim. Pelatih asal Portugal itu tertarik untuk menjajal kemampuan pemain Timnas Inggris tersebut.
Pesaing

Menurut laporan itu, MU punya satu pesaing untuk tanda tangan Gomes.
Tottenham dilaporkan juga kepincut dengan aksi sang gelandang serang dan mereka tertarik untuk merekrutnya di musim panas nanti.
Klasemen Premier League
(GiveMeSports)
Baca Juga:
- Besar Gaji, Besar Prestasi? Perbandingan Gaji Klub Premier League 2024/25 dengan Posisi Klasemen
- Andre Onana Ungkap Pernah Tolak Arsenal dan Chelsea Sebelum Gabung Manchester United
- Sempat Flop di Inggris dan Kini Bersinar di Real Betis, Antony: Yang Salah Bukan MU Kok
- Man United Pasang Harga Jual Kobbie Mainoo, Demi Keuntungan Finansial?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026 03:00 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Januari 2026 08:00 -
Liga Champions 22 Januari 2026 07:39 -
Liga Champions 22 Januari 2026 07:31 -
Liga Champions 22 Januari 2026 07:28 -
Liga Champions 22 Januari 2026 07:10 -
Liga Champions 22 Januari 2026 07:04
MOST VIEWED
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Bidik Dua Gelandang untuk Perkuat Manchester United
- Lisandro Martinez Bongkar Perbedaan Michael Carrick dan Ruben Amorim: Bukan Cuma Taktik, Aura Latihan MU Berubah Total
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480126/original/052038900_1769043330-PHOTO-2026-01-21-23-03-35.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480091/original/039488600_1769035304-IMG_5560.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480103/original/031715700_1769041871-IMG_5557.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/thumbnails/5480102/original/000777200_1769041088-pulang-dari-inggris-prabowo-kantongi-komitmen-investasi-rp90-triliun-3fab93.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480101/original/078910000_1769040935-WhatsApp_Image_2026-01-22_at_07.13.03.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5382314/original/023006700_1760577182-WhatsApp_Image_2025-10-15_at_23.02.34.jpeg)

