
Bola.net - Jika para pemain yang membuat keputusan, maka Paul Pogba tidak akan pindah dari Manchester United. Sebab, segenap skuat Setan Merah tidak ingin melihat 'si kapten' pindah akhir musim nanti.
Masa depan Paul Pogba kini menjadi salah satu topik panas di internal Manchester United. Sebab, santer disebut pemain asal akan meninggalkan Old Trafford begitu musim 2020/2021 ini berakhir.
Paul Pogba sejatinya masih punya kontrak dengan United hingga Juni 2022. Namun, lewat sang agen Mino Raiola, Paul Pogba diklaim ingin pindah. Bahkan, Riola menyebut hubungan Pogba dengan United sudah usai.
Ditolak Pemain
Ada banyak faktor yang bakal menentukan masa depan Paul Pogba di United. Bukan hanya tawaran kontrak baru, dengan nilai yang mewah, tapi juga tentang ambisi klub meraih gelar juara di musim depan.
Namun, seperti dikutip dari SportsMole, jika yang memegang kuasa adalah pemain, maka Paul Pogba akan bertahan. Ruang ganti United saat ini punya satu suara. Semua pemain ingin Paul Pogba bertahan di United lebih lama lagi.
Paul Pogba dianggap sebagai salah satu kapten di klub. Walau secara resmi jabatan kapten diemban Harry Maguire. Ruang ganti United diyakini akan merasa 'hancur' jika Paul Pogba pindah akhir musim nanti.
Paul Pogba sendiri belum membuat keputusan soal masa depannya di United. Setelah pernyataan kontroversial dari Raiola soal masa depan di United, belum ada kepastian nasib gelandang yang membawa Prancis juara Piala Dunia 2018 itu.
Jika Pindah, ke Mana?
Paul Pogba diyakini tidak akan kesulitan mencari klub baru jika harus meninggalkan United akhir musim ini. Paul Pogba masih berada di usia emas dan punya performa bagus walau rentan cedera dua musim terakhir.
Juventus, klub lama Paul Pogba, disebut sangat tertarik untuk memakai jasanya lagi. Bahkan, sejumlah sumber menyatakan jika Juventus siap memberikan Paulo Dybala sebagai bagian dari transfer Pogba.
Selain itu, ada Real Madrid yang sejak lama tertarik pada jasa Pogba. Madrid, jika masih dilatih Zinedine Zidane, mungkin akan mencoba mengangkut Paul Pogba ke Bernabeu pada musim depan.
Sumber: SportsMole
Baca Ini Juga:
- Haruskah Jesse Lingard Kembali ke Manchester United?
- Tinggalkan Manchester United, Edinson Cavani Bisa Kantongi Rp40 Miliar
- Sederet Rekor Buruk Jose Mourinho Saat Bertemu Manchester United, Siap-siap Dipecat?
- Roy Keane Tak Restui Rencana Manchester United Jadikan Dean Henderson No.1, Kenapa?
- Scott McTominay Soal Insiden dengan Son Heung-min: Itu Sungguh Ketidakadilan
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 22:31
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:04
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:08
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:19
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:12
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:05
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 04:05
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 03:37
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 03:23
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 18-21 Oktober 2025
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...