
Bola.net - - Mantan penyerang Arsenal Paul Mariner mengkritik Mesut Ozil yang tak bisa memberikan kontribusi apapun pada The Gunners meski sudah dibayar dengan sangat mahal.
Sejak membela Arsenal pada tahun 2013 lalu, banyak fans yang menyuarakan rasa kurang puasnya terhadap kinerja Ozil. Mereka kesal karena gelandang kidal itu kerap hilang di laga-laga krusial atau melawan sesama klub besar.
Akan tetapi meski banyak mendapat kritikan dari fans maupun media, Arsenal enggan melepasnya. Mereka malah memberikannya kontrak baru pada awal tahun 2018 lalu.
Kontrak baru itu memastikan Ozil bertahan di Arsenal hingga tahun 2021. Kontrak itu juga menjadikannya salah satu pemain bergaji termahal di Premier League.
Nol
Mariner mengaku ada yang janggal dengan Ozil selama ini di Arsenal. Akan tetapi ia tak tahu persis apa itu.
Namun apapun itu, ia merasa bahwa Ozil saat ini cukup keterlaluan. Pasalnya kontribusinya tak sebanding dengan apa yang diberikan klub kepadanya.
"Ada sesuatu yang terjadi dengan Ozil yang tidak kita ketahui," cetusnya pada ESPN FC.
“Arsenal memutuskan untuk menempatkan semua uang mereka dalam satu keranjang dengan Ozil? Tapi apa yang dilakukan Ozil untuk klub?"
"Benar-benar nol! Nol!"
Kondisi Kebugaran
Mariner kemudian menyorot kebugaran fisik gelandang asal Jerman itu. Ia menilai Ozil kerap jauh dari kata fit untuk berlaga selama 90 menit.
Hal itu sangat disayangkannya. Padahal menurutnya Ozil sejatinya memiliki skill menawan dan visi permainan yang jempolan.
“Ya, ia adalah pemain yang fantastis. Akan tetapi ia harus bugar," tegasnya.
"Ia tidak pernah fit! Ada sesuatu yang terjadi dengan anak ini yang tidak kita ketahui," tutupnya.
Berita Video
Berita video Time Out yang membahas tentang 4 striker yang harus didatangkan Real Madrid .
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 21:25
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:14
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 03:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 03:31
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:07
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:05
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Kontroversi Liverpool vs MU: Mengapa Gol Bryan Mbeumo Tetap Disahkan Meski Alexis Mac Allister Cedera Kepala?
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...