
Bola.net - Ada kabar baru beredar seputar masa depan Liam Delap. Sang striker dikabarkan siap untuk bergabung dengan Manchester United di musim panas nanti.
Delap belakangan lagi jadi rebutan tim-tim papan atas Inggris. Striker muda Ipswich Town itu akan meninggalkan Portman Road di musim panas nanti pasca The Tractor Boys terdegradasi ke Championship.
Saat ini ada dua tim yang dikabarkan jadi yang terdepan untuk jasa Delap. Mereka adalah Manchester United dan Chelsea yang disebut-sebut berpeluang besar mengamankan jasa sang striker.
Namun dilansir Sky Sports, Delap memang ingin bergabung dengan Manchester United. Namun ia mengajukan satu syarat yang perlu dipenuhi Setan Merah.
Apa gerangan syarat tersebut? Simak selengkapnya di bawah ini.
Jadi Prioritas

Menurut laporan itu, MU saat ini jadi prioritas Delap untuk berlabuh di musim 2025/2026 mendatang.
Sang striker dilaporkan punya ketertarikan dengan Setan Merah. Ia juga menyukai proyek yang sedang dirancang Ruben Amorim di Old Trafford.
Ketimbang Chelsea, ia dikabarkan lebih memilih untuk jadi bagian dari Setan Merah di musim depan.
Bisa Berubah

Namun laporan itu mengklaim bahwa sikap Delap ke MU itu bisa berubah pada pekan depan.
MU dijadwalkan akan bermain di final Liga Europa 2024/2025 melawan Tottenham. Jika mereka menang, maka Setan Merah dipastikan lolos ke Liga Champions pada musim 2025/2026 mendatang.
Delap dilaporkan ingin bermain di Liga Champions pada musim depan. Jadi jika MU kalah di final nanti, besar kemungkinan sang striker batal berlabuh ke Old Trafford.
Mahar Transfer

Baik MU dan Chelsea harus merogoh kocek agak dalam untuk merekrut Delap.
Sang striker punya klausul rilis sebesar 30 juta pounds yang harus ditebus dari Ipswich di musim panas nanti.
Klasemen Premier League
(Sky Sports)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 10:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:24 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:19 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:16 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:14 -
Liga Champions 21 Januari 2026 10:10
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476882/original/013946900_1768801694-122428.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478006/original/000390800_1768887810-pati2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3274952/original/072089200_1603351856-20201022-Aksi-Tolak-UU-Omnibus-Law-6.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5383964/original/082146600_1760706112-Mensesneg_Prasetyo_Hadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478700/original/061728400_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.38.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478812/original/086450500_1768927581-3.jpg)

