
Bola.net - - Mantan gelandang , Jason McAteer, menganggap skuat The Reds saat ini tak punya pemain bertipe pemimpin macam Steven Gerrard ataupun Jamie Carragher.
McAteer menyebut saat ini Liverpool memang sudah punya pemain yang jadi pemimpin skuat tersebut yakni Jordan Henderson. Namun Henderson dinilainya seorang kapten yang terlalu baik hati dan tak cerewet.
Ia disebut bukan tipe pemain seperti Gerrard atau Carragher yang tak sungkan untuk berteriak atau menghardik pemain agar tampil bagus atau sesuai keinginan pelatih. Bahkan McAteer menyebut Henderson kurang garang layaknya para pemain Chelsea seperti Diego Costa atau Gary Cahill.
Oleh karena itulah, McAteer meminta Jurgen Klopp agar mendatangkan pemain bertipe pemimpin saat bursa transfer musim panas nanti dibuka.
"Saya selalu merasa Liverpool adalah sekelompok anak laki-laki yang bersikap manis. Sebuah tim yang bagus dengan pemain-pemain yang bisa Anda bawa pulang bertemu ibumu. Anda melihat Chelsea dan ada sedikit sesuatu yang mengerikan tentang pemain mereka," tuturnya pada 888sport.
"Costa dan Luiz dan bahkan sampai ke Cahill. Ini adalah sebuah pertempuran bagi mereka. Itu menjadi mengerikan. Sejak Jamie Carragher dan Steven Gerrard pensiun ada lubang besar yang belum diisi, tetapi Anda tidak dapat menciptakan seorang pemimpin, mereka dilahirkan. Jadi saya ingin Liverpool untuk mencari di bursa transfer dan membawa seseorang yang memiliki kualitas-kualitas kepemimpinan seperti itu," serunya.
"Saya tidak mengambil apa pun dari Jordan Henderson yang telah menjadi kapten yang hebat. Seperti Moyes dan Ferguson, rasanya selalu sangat sulit untuk mengambil alih tugas legenda di sebuah klub sepakbola dan meniru apa yang mereka lakukan. Jordan adalah dirinya sendiri dan memimpin dengan cara lain: dengan performa dan tindakannya. Ia bukan tipe orang yang gemar menunjuk dan berteriak. Liverpool membutuhkan seseorang seperti itu yang memaksa para pemain bekerja keras," cetusnya.
Baca Juga:
- Sturridge Tak Lagi Jadi Opsi Kedua Klopp
- Penampilan Emre Can Menuai Kritik Pedas
- McAteer: Mane Bukan Jawaban Krisis Liverpool
- Liverpool Segera Perpanjang Kontrak Lallana
- Jadi Kapten Soton, Virgil Akan Tolak Lamaran Liverpool dan City
- Eks Liverpool Ini Khawatirkan Kebugaran Firmino Jelang Lawan Spurs
- Liverpool Disarankan Rekrut Joe Hart Musim Panas Nanti
- 'Kane dan Alli Akan Jadi Momok Untuk Liverpool'
- Ian Rush Beri Isyarat Liverpool Agar Pertahankan Sturridge
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 21:25
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 12:43
Belum Cetak Gol untuk MU, Matheus Cunha Woles Aja: Tunggu Tanggal Mainnya!
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 21:25
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 21:15
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 20:58
-
Tim Nasional 21 Oktober 2025 20:50
-
Tim Nasional 21 Oktober 2025 20:04
-
Tim Nasional 21 Oktober 2025 19:59
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Kontroversi Liverpool vs MU: Mengapa Gol Bryan Mbeumo Tetap Disahkan Meski Alexis Mac Allister Cedera Kepala?
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...