
Bola.net - Arsenal bakal meladeni Liverpool di Emirates Stadium dalam duel lanjutan Premier League 2022/23 akhir pekan ini. Kedua tim bakal bertanding pada Minggu (9/10/2022) malam WIB.
Sebelumnya, Jumat (7/10/2022) dini hari WIB besok, Arsenal harus terlebih dahulu menghadapi Bodo/Glimt di Liga Europa. Untungnya The Gunners juga main kandang, jadi tidak perlu buang waktu dalam perjalanan.
Liverpool sendiri baru selesai bertanding di Liga Champions. Kamis (6/10/2022) dini hari WIB tadi, The Reds menundukkan Rangers 2-0 di Anfield.
Artinya, jika bicara waktu recovery menjelang duel akhir pekan, Liverpool sedikit diuntungkan karena punya satu hari ekstra. Lantas, apa kata Mikel Arteta?
Bisa rotasi skuad
Liverpool boleh punya satu hari ekstra, tapi Arsenal juga punya siasat sendiri. Lawan Bodo/Glimt nanti kemungkinan besar Arteta bakal melakukan rotasi besar-besaran, pastinya dengan tetap menjaga kualitas di lapangan.
"Kami harus mencoba melakukan rotasi sembara menjaga momentum. Cara terbaik melakukannya adalah dengan persiapan kami sehari-hari, tetap fokus pada tugas kami dan pada segala hal yang sudah kami lakukan dengan baik," ujar Arteta di Arsenal.com.
"Masih ada banyak hal yang perlu kami kembangkan. Kami harus terus menjaga kemauan untuk terus menjadi lebih baik dari hari ke hari dan untuk meningkatkan persiangan internal dalam skuad."
"Sekarang, setiap pemain ingin turun di pertandingan besok," imbuhnya.
Pertandingan penting
Meski mungkin melakukan rotasi, Arteta menegaskan bahwa tidak ada niat Arsenal menyepelekan Bodo/Glimt. Mereka akan serius sepenuhnya di Liga Europa, ada asa untuk jadi juara.
"Kompetisi ini sangat penting bagi kami. Kami tahu betapa pentingnya untuk jadi pemimpin klasemen di fase grup," lanjut Arteta.
"Kami harus menghadapi laga-laga sulit, karena itu kami harus memaksimalkan laga di kandang. Jadi, pertandingan besok sangat penting bagi kami," tandasnya.
Klasemen Liga Inggris
Sumber: Arsenal
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 23:02
Ryan Gravenberch Absen Latihan Jelang Laga Liverpool vs Eintracht Frankfurt
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:07
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:47
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:35
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:26
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:14
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 03:59
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- Kontroversi Liverpool vs MU: Mengapa Gol Bryan Mbeumo Tetap Disahkan Meski Alexis Mac Allister Cedera Kepala?
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Link Live Streaming & Jadwal Pertandingan Liverpool vs Manchester United di Liga Inggris, Hari Minggu 19 Oktober 2025
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...