
- Raksasa Premier League, Liverpool baru saja mengumumkan bahwa mereka telah merampungkan proses transfer penjaga gawang Alisson Becker dari AS Roma.
Lewat laman resmi mereka, Liverpool menyebut Alisson sepakat menandatangani kontrak jangka panjang setelah menjalani tes medis dan tahap-tahap lain untuk menyelesaikan proses kepindahan ini.
Meski tak disebutkan secara rinci, tapi media-media menyebut Liverpool diklaim harus membayar senilai 70 juta euro plus 5 juta euro dalam bentuk bonus untuk memboyong Alisson ke Anfield.
🇧🇷 x 🔴https://t.co/t4msWAm2sU pic.twitter.com/jTq9gqOFI4
— Liverpool FC (@LFC) July 19, 2018
(lfc/pra)
1 dari 3 halaman
Langkah Besar

Setelah menandatangani kontrak di Liverpool, Alisson berkata bahwa kepindahan ini merupakan sebuah langkah besar dalam kariernya sebagai pesepakbola profesional.
"Saya sangat senang, ini adalah mimpi yang menjadi nyata bisa mengenakan seragam dengan prestise begitu besar dan selalu meraih kemenangan,"
"Dalam hal hidup saya dan karier saya, ini adalah sebuah langkah besar bagi saya untuk menjadi bagian dari klub dan keluarga ini. Anda bisa yakin bahwa saya akan memberikan segalanya," tambahnya.
2 dari 3 halaman
Lepas Ward

Sebagai konsekuensi dari kedatangan Alisson, Liverpool kabarnya selangkah lagi melepas kiper ketiga mereka, Danny Ward ke Leicester City.
Liverpool diklaim akan menerima uang senilai 10 juta poundsteling dari penjualan Ward. Di Leicester, Ward rencananya akan menjadi pelapis sepadan bagi Kasper Schmeichel.
Sementara satu kiper lagi yang kemungkinan hengkang adalah Simon Mignolet. Namun ia kini masih menjalani liburan setelah memperkuat Belgia di ajang Piala Dunia 2018.
3 dari 3 halaman
Video Menarik

[initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 16:22Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 07:42 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:19 -
Liga Champions 21 Januari 2026 07:05 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:51 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:17
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478865/original/037928200_1768955017-PHOTO-2026-01-20-18-28-26.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478863/original/039458700_1768954137-1000521557.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478808/original/008534300_1768926875-korupsi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478859/original/052143600_1768953494-PHOTO-2026-01-20-17-52-53.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478850/original/074948800_1768950343-IMG_5420.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5354436/original/075958900_1758252125-Geovany_Quenda.jpg)

