
Bola.net - - Pimpinan klasemen sementara Premier League, Liverpool baru saja mengumumkan bahwa mereka telah resmi memperpanjang kontrak bek kanan Trent Alexander-Arnold.
Lewat laman resmi mereka, Liverpool menyebut bahwa Alexander-Arnold sepakat menandatangani kontrak berdurasi jangka panjang. Namun media-media Inggris menyebut bahwa sang pemain meneken kontrak lima tahun yang membuatnya tetap di klub sampai 2024.
Alexander-Arnold menimba ilmu di akademi Liverpool sebelum membuat debut di tim utama pada Oktober 2016. Pemain berusia 20 tahun itu sekarang menjadi pilihan utama di posisi bek kanan The Reds.
Perpanjangan kontrak Alexander-Arnold terjadi sehari setelah Liverpool memperbarui kontrak Andy Robertson. Pemain internasional Skotlandia itu juga diikat dengan kontrak jangka panjang di Anfield.
Merasa Senang dan Bangga
Kontrak baru itu menunjukkan kalau Liverpool menaruh kepercayaan yang besar kepada Alexander-Arnold. Pemain asal Inggris itu mengaku sangat senang dan bangga bisa menambah masa baktinya di klub.
"Saya sangat gembira dan sangat bangga," kata Alexander-Arnold di situs resmi klub.
"Saya merasa terhormat mendapat dukungan dan kepercayaan klub kepada saya untuk menawarkan saya kontrak baru."
Tak Pikir Panjang
Alexander-Arnold tidak berpikir panjang ketika penawaran kontrak baru datang padanya. Ia berharap bisa membantu The Reds meraih kesuksesan selama berada di klub.
“Tidak ada keraguan dalam pikiran saya untuk menandatangani dan memperpanjang tahun-tahun yang saya miliki bersama klub. Semoga kami bisa mencapai banyak kesuksesan di tahun-tahun itu," tandasnya.
Video Pilihan
Berita video ring girl One Championship, Lee Jina, ditantang untuk bergoyang dengan tarian lagu K-Pop. Seperti apa aksinya mengikut irama lagu "Solo" dari Jennie?
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 21:18 -
Liga Champions 21 Januari 2026 21:07 -
Tim Nasional 21 Januari 2026 20:56 -
Voli 21 Januari 2026 20:45 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 20:38 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479997/original/027162300_1769003247-WhatsApp_Image_2026-01-21_at_20.19.54.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479983/original/030014600_1769002457-Ratusan_Kontainer_Limbah_B3_Menumpuk_di_Batam.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479971/original/038425800_1769001303-137248.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4958949/original/054567300_1727919991-IMG-20241002-WA0132.jpg)

