
Bola.net - Luis Suarez menyebut Barcelona sudah membuang peluang untuk menjadi juara La Liga musim ini. Suarez hal itu karena kesalahan diri sendiri.
Peluang Barcelona untuk meraih gelar La Liga musim ini sekarang semakin kecil. Itu setelah Real Madrid meraih kemenangan 2-1 atas tuan rumah Granada.
Kemenangan tersebut membuat Madrid semakin kukuh di puncak klasemen La Liga dengan koleksi 83 poin. Sementara itu, Barcelona terpaut empat poin di posisi kedua.
Kompetisi La Liga 2019/2020 tinggal menyisakan dua pertandingan lagi. Madrid bisa dipastikan menjadi juara jika berhasil mengalahkan Villarreal, Jumat (17/7/2020) dinihari WIB.
Barcelona meraih hasil yang kurang bagus setelah La Liga kembali digulirkan. Blaugrana tiga kali seri dan enam kali menang dalam sembilan pertandingan.
Buang Peluang
Hal itulah yang membuat Barcelona bisa disalip oleh Real Madrid. Suarez tidak memungkiri kalau Barcelona sudah membuang peluang untuk mempertahankan gelar La Liga.
"Kami harus kritis terhadap diri kami sendiri," kata Suarez kepada Mundo Deportivo.
"Kami membiarkannya (gelar) lepas dari kami. Kami sadar bahwa itu ada pada kami dan kami tidak mencari alasan apa pun."
Fokus Liga Champions
Barcelona masih memiliki peluang di Liga Champions setelah bermain imbang 1-1 dengan Napoli pada leg pertama babak 16 besar. Karena itu, Suarez meminta rekan-rekan setimnya fokus dengan di kompetisi Eropa tersebut.
"Sekarang, untuk kebanggaan Barcelona, kami harus memenangkan dua pertandingan yang tersisa dan kemudian fokus pada Liga Champions, yang bisa kami perjuangkan," lanjutnya.
"Jika kami bermain ke level yang kami bisa, kami bisa menghadapi siapa saja, tetapi gagal dalam satu pertandingan bisa menjadi mahal, jadi kami harus waspada."
Sumber: Marca
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 17:00 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:45Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
-
Liga Champions 20 Januari 2026 16:26Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 16:01Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:34 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

