
Bola.net - Romelu Lukaku menegaskan bahwa dirinya tidak akan pernah mau bergabung dengan Arsenal setelah membantu Chelsea meraih kemenangan dalam pertandingan derby London.
Lukaku memutuskan kembali ke Chelsea pada musim panas ini. Dia ditebus dari Inter Milan dengan biaya yang mencapai 115 juta euro.
Striker Belgia itu menjalani debut dari tugas keduanya di Stamford Bridge saat melawan Arsenal pada Minggu (22/8/2021) malam WIB. Dia tampil sangat mengesankan dalam pertandingan tersebut.
Lukaku mencetak gol pembuka Chelsea setelah berada di lapangan selama 15 menit. Reece James kemudian menambah keunggulan The Blues menjadi 2-0.
Gabung Arsenal
Setelah mengalahkan tim asuhan Mikel Arteta, Lukaku ditanya oleh beIN Sports tentang penggemar Arsenal yang memintanya untuk bergabung dengan The Gunners pada musim panas ini.
Lukaku tersenyum sebelum menggelengkan kepalanya dan menjawab: "Tidak akan pernah. Tidak ada kesempatan."
Performa Lukaku
Lukaku juga memberikan komentarnya mengenai performanya dalam pertandingan melawan Arsenal.
"Saya akan mengatakan dominan," kata Lukaku kepada Sky Sports.
“Saya mencoba untuk meningkat setiap waktu, jalan saya masih panjang tetapi hari ini bagus untuk menang. Kami harus menang dan terus melaju, Premier League adalah liga yang sangat kompetitif."
Ingin Terus Menang
Kemenangan atas Arsenal rupanya masih belum membuat Lukaku puas. Pemain berusia 28 tahun tersebut masih ingin meraih kemenangan yang lebih banyak lagi.
"Saya mencoba, saya mencoba. Pada akhirnya, Anda ingin bekerja keras untuk tim, mencetak gol, dan menciptakan peluang. Saya telah mengerjakan itu dan tim ini sangat berbakat," lanjutnya.
"Mereka adalah juara Eropa dan mereka ingin terus membangun dan saya ingin terus menang. Kami harus terus berjuang dan terus memberikan penampilan seperti ini."
Sumber: Metro
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:04Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:11 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:04 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:03 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 04:59 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:34
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)

