
Bola.net - Upaya Manchester United untuk mendapatkan tanda tangan gelandang Barcelona, Frenkie de Jong berpeluang digagalkan oleh sang rival sekota, Manchester City.
Sejak kedatangan Erik ten Hag, Manchester United memang diklaim menjadikan De Jong sebagai buruan utama mereka pada jendela transfer musim panas 2022 ini.
Di sisi lain, Barcelona memang tak menutup peluang untuk menjual De Jong guna mendapatkan dana segar yang bisa digunakan untuk tambahan membeli pemain baru pada musim panas ini.
Gara-Gara Bernardo Silva

Hingga kini Manchester United belum juga mampu mencapai kata sepakat dengan Barcelona soal transfer De Jong. Dilansir The Sun, City pun memiliki peluang untuk menggagalkan upaya sang rival.
Penyebabnya adalah karena Barcelona ingin memboyong gelandang serang andalan Manchester City, Bernardo Silva pada jendela transfer musim panas ini.
Barcelona bisa jadi tak akan menyerahkan De Jong kepada Manchester United jika mereka belum berhasil mengamankan tanda tangan Bernardo Silva.
Manchester United Harus Waspada

Di sisi lain, Manchester City hingga kini masih belum bersedia melepas Bernardo Silva. Jika akhirnya dijual pun, Barcelona takkan memiliki uang untuk menebus banderol 80 juta euro yang dipasang City.
Efeknya adalah, Barcelona tak bakal rela kehilangan De Jong pada musim panas ini. Artinya, rencana kepindahan ke Manchester United bakal kena imbasnya.
Manchester United dan Barcelona sendiri kabarnya hingga kini masih menjalani proses negosiasi yang cukup alot terkait transfer De Jong.
Klasemen Akhir Premier League 2021/22
Sumber: The Sun
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:29Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
-
Liga Champions 21 Januari 2026 05:27Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 06:40 -
Liga Champions 21 Januari 2026 06:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 05:30 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:27
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478850/original/074948800_1768950343-IMG_5420.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3938377/original/044594100_1645165608-20220218-Waspada_Cuaca_Ekstrem_di_Jakarta-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478848/original/072098400_1768948523-IMG_5436.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)

