
Bola.net - Klub Austria RB Salzburg memberikan reaksi yang tengil ketika mendengar kabar bahwa Manchester United tengah memantau striker mereka yakni Benjamin Sesko.
MU sekarang ini kekurangan stok striker. Mereka sudah ditinggalkan oleh Edinson Cavani.
Di saat mereka belum dapat penggantinya, malah ada kabar bahwa Cristiano Ronaldo mungkin bisa cabut dari Old Trafford. MU pun akhirnya disebut berusaha mencari penyerang baru secepat mungkin.
Beberapa nama sempat disebut masuk radar MU. Di antaranya ada Victor Osimhen dari Napoli dan Darwin Nunez, yang sekarang sudah jadi milik Liverpool.
MU Pantau Sesko
Belum lama ini muncul satu nama baru di pos penyerang yang masuk dalam radar Manchester United. Pemain itu adalah penyerang muda RB Salzburg, Benjamin Sesko.
MU dikabarkan belum bergerak untuk melakukan pendekatan pada pemain Slovenia tersebut. Mereka sekarang hanya sekadar memantaunya saja secara seksama.
MU sendiri tertarik pada pemain 19 tahun tersebut karena ia dinilai punya talenta yang luar biasa. Namun MU juga disebut harus bersaing melawan Newcastle jika ingin merekrutnya.
Tanggapan Salzburg
Kabar ketertarikan Manchester United pada Benjamin Sesko ini kemudian mendapatkan tanggapan langsung dari pihak RB Salzburg. Mereka memberikan jawaban yang cukup tengil.
Salzburg mengatakan mereka siap melepas Sesko meski konteksnya bercanda. Mereka mematok harga yang tak masuk akal.
Mereka minta dibayar 300 juta pounds! Selain itu mereka juga ingin MU menyerahkan Bruno Fernandes.
We want 300 million + Bruno 👍 https://t.co/QPKc4jzjJA
— FC Red Bull Salzburg EN (@FCRBS_en) July 25, 2022
Rekrutan Manchester United
Musim panas ini, Manchester United terlambat bergerak dalam bursa transfer pemain dibandingkan tim lainnya di Premier League. Namun belakangan ini mreka tancap gas.
Sejauh ini mereka sudah mendatangkan Tyrell Malacia dan Lisandro Martinez di lini belakang. Mereka juga memastikan mengontrak Christian Eriksen.
Man United kini sedang mengusahakan transfer setidaknya dua amunisi tambahan. Satu di lini tengah dan satu lagi di depan.
Di lini tengah mereka berusaha memboyong Frenkie de Jong dari Barcelona. Di depan mereka mengincar winger Ajax yakni Antony.
Klasemen Premier League
(Twitter/RB Salzburg)
Jangan Lewatkan:
- Sori Manchester United, Osimhen Betah di Napoli dan tak Berniat Hijrah ke Old Trafford
- Waduh, Fans Atletico Madrid Boikot Rencana Transfer Cristiano Ronaldo
- Manchester United Siap Melepas Dua Bek Kiri, Siapa Saja?
- Mau Benjamin Sesko, Manchester United Harus Siap Tekor Mendadak
- Era Baru MU Bersama Ten Hag Bisa Bikin Ed Woodward Menangis
- Xavi Beri Kode Keras! Frenkie De Jong Jadi Dijual?
- Ditanya Soal Cristiano Ronaldo di Manchester United, Dalot: Ia Penting Bagi Kami
- Lawan Atletico Madrid, Erik Ten Hag Siapkan Tim Terbaik Manchester United
- Inter Milan Pasang Harga Setinggi Langit untuk Denzel Dumfries, Jadi Diangkut, MU?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Januari 2026 06:16 -
Liga Champions 22 Januari 2026 05:45Hasil Atalanta vs Bilbao: Comeback Dramatis, Athletic Menang 3-2 di Bergamo
-
Liga Champions 22 Januari 2026 05:24Hasil Newcastle vs PSV: The Magpies Tampil Perkasa Menang Tiga Gol Tanpa Balas
-
Liga Champions 22 Januari 2026 05:20Hasil Slavia Praha vs Barcelona: Drama Enam Gol, Blaugrana Menang 4-2 di Praha
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Januari 2026 07:10 -
Liga Champions 22 Januari 2026 07:04 -
Liga Champions 22 Januari 2026 06:57 -
Liga Champions 22 Januari 2026 06:16 -
Liga Champions 22 Januari 2026 05:45 -
Liga Champions 22 Januari 2026 05:25
MOST VIEWED
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Bidik Dua Gelandang untuk Perkuat Manchester United
- Lisandro Martinez Bongkar Perbedaan Michael Carrick dan Ruben Amorim: Bukan Cuma Taktik, Aura Latihan MU Berubah Total
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5382314/original/023006700_1760577182-WhatsApp_Image_2025-10-15_at_23.02.34.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4787049/original/045345800_1711578661-penganiayaan.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479278/original/051144100_1768972942-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480064/original/073388300_1769016008-sabrang_noe.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480091/original/039488600_1769035304-IMG_5560.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5480088/original/010652900_1769034305-alisson-kiper-liverpool-penyelamatan-marseille-liga-champions.jpg)

