
Bola.net - Sebuah target dicanangkan Ole Gunnar Solskjaer bagi Manchester United. Ia ingin timnya minimal mengamankan posisi runner up EPL di akhir musim nanti.
Dini hari tadi Manchester United berhasil meraih kemenangan di pertandingan pekan ke-30 EPL. Mereka berhasil mengalahkan Brighton dengan skor 2-1.
Berkat kemenangan ini, MU berhasil mengoleksi 60 poin. Mereka kini unggul empat poin dari Leicester City yang berada di peringkat tiga.
Solskjaer menegaskan bahwa timnya akan berjuang sekuat tenaga untuk mempertahankan posisi mereka itu. "Kami tidak akan berleha-leha dengan situasi yang sekarang," buka Solskjaer kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Wajib Kerja Keras
Solskjaer memastikan bahwa timnya harus bekerja keras jika ingin bermain di timnya. Jika mereka underperform, Solskjaer tidak sungkan-sungkan untuk menaruh pemain lain di posisi mereka.
"Kami berjuang untuk kehidupan kami, dan para pemain kami berjuang untuk bisa berada di dalam tim ini,"
"Saya sekarang memiliki skuat yang bagus, dan semua pemain kami tahu ada persaingan yang harus dilalui untuk bisa bermain. Jadi kami akan terus berjuang agar bisa terus naik di klasemen,"
Target Minimal
Solskjaer tahu bahwa kans MU untuk menggusur Man City di peringkat pertama cukup kecil. Jadi ia berharap timnya bisa mempertahankan posisi sebagai runner up di akhir musim nanti.
"Kami tidak peduli apa yang terjadi pada tim lain, karena selama kami menang dan meraih poin maka kami akan mempertahankan posisi kami di peringkat kedua,"
"Jarak kami dengan peringkat pertama cukup besar, sehingga kami harus mengamankan peringkat dua," ujarnya.
Selisih Besar
Saat ini Manchester United tertinggal 14 poin dari Manchester City di peringkat pertama.
Namun MU punya satu pertandingan lebih banyak daripada sang tetangga.
(MUTV)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 11:28Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
-
Liga Spanyol 21 Januari 2026 11:07Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
-
Liga Inggris 21 Januari 2026 09:15Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Januari 2026 20:56 -
Voli 21 Januari 2026 20:45 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 20:38 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479997/original/027162300_1769003247-WhatsApp_Image_2026-01-21_at_20.19.54.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479983/original/030014600_1769002457-Ratusan_Kontainer_Limbah_B3_Menumpuk_di_Batam.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479971/original/038425800_1769001303-137248.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4958949/original/054567300_1727919991-IMG-20241002-WA0132.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479957/original/032059100_1768999415-1000018668.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476549/original/066831900_1768790747-1.jpg)

