
Bola.net - Sebuah harapan diapungkan Scott McTominay. Gelandang Manchester United itu berharap timnya tidak terlalu sering membuat comeback di sisa musim ini.
Musim ini Manchester United memiliki kebiasaan yang cukup buruk. Setan Merah sangat mudah kebobolan, dan mereka kerap kebobolan lebih dahulu.
Namun United punya mentalitas untuk comeback. Mereka beberapa kali sukses mengejar ketertinggalan saat tertinggal 1-0 atau 2-0 terlebih dahulu.
Namun McTominay mengaku tidak terlalu senang timnya sering comeback. "Kami tidak boleh terus tertinggal lebih dahulu," ujar McTominay kepada laman resmi MU.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Jadi Masalah
Menurut McTominay, tertinggal lebih dahulu itu membuat situasinya menjadi lebih sulit bagi seluruh tim.
Ia menilai tidak semua pertandingan bisa dikejar dari posisi yang tertinggal sehingga United harus tampil dominan sejak awal.
"Kami tidak bolehj tertinggal terlebih dahulu terus menerus, karena seperti saat melawan Leipzig, kami harus bekerja sangat keras dalam posisi tertinggal."
Tidak Selamanya Buruk
Namun McTominay menilai bahwa jika MU kebobolan terlebih dahulu bukan berarti MU bermain buruk. Ia menilai MU terkadang bermain dengan baik meski tertinggal lebih dahulu.
"Belakangan ini kami bermain dengan baik dan orang-orang berpikir kami bermain dengan buruk hanya karena kami tertinggal lebih dahulu."
"Kami terkadang kami mengawali pertandingan dengan baik, namun terkadang kami juga mengawali pertandingan dengan baik, namun kami kebobolan dahulu dan kami dikira bermain dengan buruk." ujarnya.
Laga Berikutnya
Manchester United akan melakoni laga tandang di tengah pekan ini.
Mereka akan berhadapan dengan Sheffield United di pertandingan pekan ke-13 EPL.
(MUFC)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 22:31
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 22:04
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 21:08
-
Liga Inggris 22 Oktober 2025 15:28
Harry Maguire Siap Berkorban Banyak Demi Bertahan di Manchester United
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
LATEST UPDATE
-
Otomotif 23 Oktober 2025 10:30
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 10:22
-
Liga Champions 23 Oktober 2025 10:08
-
Olahraga Lain-Lain 23 Oktober 2025 09:52
-
Tim Nasional 23 Oktober 2025 09:51
-
News 23 Oktober 2025 09:34
MOST VIEWED
- Faktor X di Balik Kemenangan MU: Ternyata Aksi Suporter Liverpool Juga Berpengaruh!
- MU Jadi Raja Long Ball Premier League, Taktik Baru Ruben Amorim Mulai Membuahkan Hasil
- Kemenangan Manis: Rapor Pemain MU saat Tundukkan Liverpool di Anfield
- Kok Bisa Harry Maguire Sebut Kemenangan Manchester United Atas Liverpool jadi Hal Memalukan, Apa yang Salah?
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...