
Bola.net - Klub La Liga Valencia dikabarkan siap memboyong Donny van de Beek dari Manchester United pada Januari 2023 nanti.
Van De Beek pernah jadi salah satu pemain andalan Ajax Amsterdam. Penampilannya menggodan Man United untuk merekrutnya ke Old Trafford.
Namun sayangnya Van de Beek tak bisa bersinar di MU. Ia lebih sering jadi pemain cadangan.
Pemain asal Belanda itu sempat dipinjamkan ke Everton. Namun setelah balik ke MU, performanya masih belum sesuai harapan.
Van De Beek Makin Tersingkir
Musim ini Donny van de Beek disebut bisa saja bangkit. Pasalnya sekarang Manchester United dilatih oleh eks pelatihnya di Ajax Amsterdam, Erik Ten Hag.
Namun ternyata perkiraan itu meleset. Situasi jadi makin sulit bagi Van de Beek karena ia mengalami cedera.
Musim ini, ia cuma bisa bermain tiga kali saja bagi Man United. Total ia cuma bermain selama 19 menit saja.
Namun jika nanti ia sudah fit 100 persen, Van de Beek mungkin tetap bakal kesulitan meraih banyak menit bermain. Pasalnya di lini tengah sudah penuh sesak pemain dari Casemiro, Fred, Scott McTominay, Bruno Fernandes, hingga Christian Eriksen.
Man United Ingin Jual Van de Beek
Manchester United sebelumnya dikabarkan sudah siap berpisah dengan Donny van de Beek. Mereka siap melego pemain Belanda tersebut.
Pasalnya Man United sudah kehabisan kesabaran dengan Van de Beek. Mereka pun diklaim siap melego sang gelandang pada tahun 2023 nanti.
Harganya pun murah saja. Dengan uang sekitar 13 juta pounds, Van de Beek bisa diangkut dari Old Trafford.
Valencia Inginkan Van de Beek
Kini ada kabar bagus bagi Manchester United. Sudah ada satu klub yang siap menampung Donny van de Beek.
Klub tersebut adalah klub La Liga, Valencia. Kabar tersebut diklaim oleh TodoFichajes.
Laporan itu menyebut bahwa Valencia kemungkinan akan meminjam Van de Beek saja. Namun ada satu kendala.
Kendala itu adalah soal gajinya. Valencia akan sulit memboyongnya kecuali United bersedia untuk membayar sebagian upah Van de Beek.
Jadwal Pertandingan Manchester United
Jadwal Pertandingan Manchester United berikutnya:
Pertandingan: Manchester United vs West Ham
Stadion: Old Trafford
Hari: Minggu, 30 Oktober 2022
Kickoff: 23.15 WIB
Klasemen Premier League
(Fichajes)
Jangan Lewatkan:
- Liverpool Serius Ingin Angkut Son Heung-min dari Tottenham, Jadi Pengganti Firmino?
- Wow, Manchester United Bakal Bajak Ousmane Dembele di Tahun 2023?
- Belum Puas, MU Bakal Gembosi Ajax Lagi di Tahun 2023?
- Kalvin Phillips Gagal, Manchester United Coba Bajak Gelandang Leeds United Ini?
- Termasuk Luiz Diaz dan Haaland, 6 Transfer Impian Ralf Rangnick yang Ditolak MU
- Digosipkan Bakal Angkut Cristiano Ronaldo, Napoli: Kata Siapa Tuh?
- Gerard Pique dan Jordi Alba akan Dilepas Barcelona di Januari 2023
- AC Milan Ancang-ancang Beri Kontrak Baru untuk Stefano Pioli
- Cari Suksesor David De Gea, MU Coba Gaet Kiper Timnas Spanyol Ini?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 21:09
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 03:03 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 03:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 02:33
MOST VIEWED
- Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Premier League 2025/2026
- Michael Carrick Lakukan Hal yang Gagal Diberikan Ruben Amorim di Manchester United
- 4 Kesalahan Besar Ruben Amorim di Manchester United yang Sukses Diperbaiki Michael Carrick: Hasilnya Langsung Terlihat Nyata
- Manifestasi Nyata 'DNA Manchester United': Bagaimana Michael Carrick Menjinakkan Pep Guardiola di Old Trafford
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

